32 Tim Siap Berlaga di Turnamen Mini Soccer Bupati Cup KSMI 2025

- Jurnalis

Jumat, 10 Oktober 2025 - 16:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN | Sebanyak 32 tim akan berpartisipasi dalam Turnamen Mini Soccer Bupati Cup KSMI 2025 yang digelar di Lapangan Mini Soccer R88, Pangkalan Bun. Ajang bergengsi ini akan resmi dimulai pada Senin, 13 Oktober 2025, dengan sistem pertandingan setengah kompetisi pada babak penyisihan grup, kemudian dilanjutkan sistem gugur di babak berikutnya.

Ketua KSMI Kotawaringin Barat (Kobar), dr. Fachrudin, mengatakan turnamen ini menjadi salah satu agenda tahunan yang ditunggu-tunggu para pecinta sepak bola mini di wilayah Kobar.

“Tahun ini ada 32 tim yang ikut bertanding. Mereka berasal dari berbagai komunitas, instansi, dan klub lokal. Kami berharap kegiatan ini berjalan lancar dan menjadi ajang mempererat silaturahmi antar pemain serta masyarakat,” ujarnya, Jumat (10/10/2025).

Ia menambahkan, selain menjadi hiburan masyarakat, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk menumbuhkan semangat sportivitas di kalangan generasi muda.

Baca Juga :  Kalteng Mantapkan Langkah Pengelolaan Tahura Isen Mulang Sebangau Berkah

“Kami mengingatkan semua tim untuk menjunjung tinggi semangat fair play. Menang atau kalah adalah hal biasa, yang terpenting adalah menjaga kebersamaan, keamanan, dan ketertiban selama turnamen berlangsung,” tegas Fachrudin.

Turnamen Bupati Cup KSMI 2025 ini akan berlangsung meriah dengan pembagian delapan grup, masing-masing berisi empat tim. Berikut pembagian grup peserta turnamen :

Grup A
1. PS Garuda
2. Magis Ta Fo
3. Minisobro
4. Wakanda FT

Grup B
1. BSR
2. Diva
3. Bundaran FC
4. Flobamora

Grup C
1. Bhangkara
2. UKA FC
3. MS Squat
4. Lestari Jada

Grup D
1. Tirta Arut
2. PMD Milenial
3. Hari Jaya FC
4. Ribons

Grup E
1. RSSI
2. Tarkambro
3. Kenambui
4. Lanal

Grup F
1. CBI
2. Aquila
3. Heviza
4. Silaturahmi

Baca Juga :  Danramil 1014-06/Sukamara Hadiri Pembukaan LKBB Tingkat Kabupaten : Wujud Pembinaan Karakter Generasi Muda

Grup G
1. Brandic
2. Lapas
3. Revolusion
4. Panda FC

Grup H
1. Rawu
2. Runtu FC
3. Bina Putra
4. RSUD

Selain mempertemukan tim-tim unggulan, turnamen ini juga diharapkan menjadi ajang pencarian bakat-bakat muda potensial di bidang olahraga mini soccer. Panitia menyiapkan berbagai hadiah menarik dengan total hadiah Rp.50.000.000 (Lima Puluh Juta Rupiah) bagi tim juara, pemain terbaik, serta top skor, kiper terbaik, wasit terbaik turnamen.

Rencananya, pembukaan turnamen akan dilakukan secara resmi oleh Bupati Kotawaringin Barat, dengan ditandai tendangan perdana sebagai simbol dimulainya kompetisi. Diharapkan ajang ini dapat menjadi pemicu semangat bagi para pemain muda untuk terus mengembangkan potensi olahraga di daerah.

“Semoga kegiatan ini menjadi momentum positif untuk mempererat persaudaraan dan menumbuhkan semangat berolahraga di masyarakat,” tutup dr. Fachrudin. (Rhd)

Berita Terkait

Babinsa Natai Baru Hadiri Penanaman Jagung Perdana di Lahan 3 Hektar Milik Kelompok Tani Jati
Kalteng Mantapkan Langkah Pengelolaan Tahura Isen Mulang Sebangau Berkah
Pangdam XXII/Tambun Bungai Kunjungi Kodim 1014/Pbn, Resmikan Fasilitas dan Tekankan Disiplin Prajurit
Pangdam XXII/Tambun Bungai Kunjungi Kodim 1014/Pbn : Tekankan Sinergi dan Mendukung Program Pemerintah Pusat
Ikuti Arahan Wapres dan Kapolri, Forkopimda Gunung Mas Gelar Tanam Jagung Serentak di Tanjung Riu
Kalteng Siap Jadi Penopang Swasembada Jagung Nasional, Gubernur Agustiar Sabran: “Kita Punya Lahan dan Semangat Petani yang Kuat”
Pantauan Terkini Banjir di Sukamara, Air Mulai Surut, Warga Kembali Beraktivitas
Gubernur Dan Wagub Kalteng Hadiri Upacara HUT ke-80 TNI, Tegaskan Sinergi untuk Indonesia Maju
Berita ini 88 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 10 Oktober 2025 - 18:35 WIB

Babinsa Natai Baru Hadiri Penanaman Jagung Perdana di Lahan 3 Hektar Milik Kelompok Tani Jati

Jumat, 10 Oktober 2025 - 16:01 WIB

32 Tim Siap Berlaga di Turnamen Mini Soccer Bupati Cup KSMI 2025

Kamis, 9 Oktober 2025 - 15:31 WIB

Kalteng Mantapkan Langkah Pengelolaan Tahura Isen Mulang Sebangau Berkah

Kamis, 9 Oktober 2025 - 14:29 WIB

Pangdam XXII/Tambun Bungai Kunjungi Kodim 1014/Pbn, Resmikan Fasilitas dan Tekankan Disiplin Prajurit

Kamis, 9 Oktober 2025 - 13:08 WIB

Pangdam XXII/Tambun Bungai Kunjungi Kodim 1014/Pbn : Tekankan Sinergi dan Mendukung Program Pemerintah Pusat

Berita Terbaru

Uncategorized

Tingkatkan Keamanan Jalan, Ditlantas Gelar Survei Tikungan Rawan Laka

Jumat, 10 Okt 2025 - 20:34 WIB