Palangka Raya – Personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Palangka Raya bergerak cepat mengevakuasi seorang pria yang mengalami kecelakaan kerja setelah terjatuh dari pohon saat menebang di kawasan Jalan Yos Sudarso, tepatnya di TK Tunas Rimba 1, pada Kamis (6/11/2025) sekitar pukul 12.00 WIB.
Dua personel Satlantas, yakni Aiptu Aan Sugiarto dan Bripka Sopan Sopian, yang tengah berpatroli di area pertokoan dan pusat keramaian masyarakat, segera menuju lokasi setelah menerima laporan dari warga. Setibanya di tempat kejadian, petugas langsung memberikan pertolongan pertama dan berkoordinasi dengan unit ambulans untuk mengevakuasi korban ke RSUD dr. Doris Sylvanus Betang Pambelum.
Kanit Turjawali Satlantas Polresta Palangka Raya, Ipda Dedi Hendra Kurniawan, S.H., M.H., mewakili Kasat Lantas Kompol Egidio Sumilat, S.I.K., mengatakan bahwa tindakan cepat tersebut merupakan bentuk kehadiran dan kepedulian Polantas terhadap keselamatan masyarakat.
«“Sesuai arahan dari Bapak Kasat Lantas, setiap laporan dari masyarakat harus direspons cepat. Personel kami langsung bergerak ke lokasi dan memastikan korban segera mendapat pertolongan medis. Kami juga mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati, terutama dalam pekerjaan yang memiliki risiko tinggi seperti menebang pohon,” jelasnya.»
Selain melakukan evakuasi, personel Satlantas juga memberikan edukasi kepada warga sekitar tentang pentingnya menjaga keselamatan kerja dan kewaspadaan dalam aktivitas sehari-hari.
Berkat kelancaran pengamanan arus lalu lintas di lokasi, proses evakuasi berjalan aman dan kondusif. Mobil ambulans yang membawa korban dapat melintas tanpa hambatan hingga menuju rumah sakit.
(bob)



