Dukung Program Pemerintah, Babinsa Dampingi Pelayanan Makan Bergizi Gratis

- Jurnalis

Rabu, 8 Oktober 2025 - 13:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Palangka Raya – Sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah dalam rangka meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya siswa – siswi di sekolah, Babinsa 1016 -01 / Pahandut Kodim 1016 / Palangka Raya Serda Dedy Irawan melaksanakan monitoring serta pendampingan pembagian Makan Bergizi Gratis di SDN 10 Langkai Jalan Temanggung Tandang Kelurahan Langkai Kecamatan Pahandut, Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa (7/10/2025).

 

Adapun program Makan Bergizi Gratis (MBG) ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan siswa-siswi, serta mendukung pembangunan generasi muda yang lebih sehat dan cerdas. Dengan dukungan Babinsa, program ini diharapkan dapat berjalan dengan sukses dan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.

Baca Juga :  Polresta Palangka Raya Intensifkan Patroli Malam, Cegah Aksi Balapan Liar

 

Melalui kegiatan ini, Babinsa berperan aktif dalam memastikan distribusi Makan Bergizi Gratis berjalan lancar dan aman. Mereka juga membantu memantau kualitas makanan dan memastikan bahwa semua porsi makanan bergizi diterima oleh siswa.

 

Serda Dedy menjelaskan bahwa pendampingan ini bertujuan memastikan kelancaran pembagian makanan sekaligus memberikan edukasi kepada para siswa mengenai pentingnya pola makan sehat.

 

“Program Makan Bergizi Gratis ini diharapakan menjadi salah satu fondasi penting dalam mewujudkan visi indonesia Emas 2045, dengan memastikan anak – anak Indonesia tumbuh sehat dan memiliki karakter yang kuat dan mencetak generasi yang unggul serta mampu membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih baik,”ucapnya.

Baca Juga :  Wakil Ketua DPRD Kotabaru Ucapkan Selamat Atas Dilantiknya Pengurus PWI

 

Sementara itu, Kepala Sekolah SDN 10 Langkai Ibu Gatang S.Pd menyambut baik program Makan Bergizi Gratis ini dan mengungkapkan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh pemerintah.

 

“Kami mewakili dari pihak sekolah merasa bangga dan bersyukur atas pemberian Makan Bergizi Gratis ini, semoga kedepannya terus berlanjut untuk kebaikan bersama,” Pungkasnya.(“/rls/pen)

Berita Terkait

Demokrat Kalteng Gelar Rakerda: Perkuat Sinergi untuk Aspirasi Masyarakat dan Sukseskan Kepemimpinan Prabowo
Demokrat Kalteng Mantapkan Sinergi dengan Pemerintah Daerah, Dorong Akselerasi Pembangunan
Dukung Pengembangan Minat dan Bakat, Polsek Pahandut Hadiri Pembukaan Lomba PORSENI
Ratusan Pelajar Antusias Ikuti Sosialisasi SPMB SMA Kemala Taruna Bhayangkara di MTSN 2 Palangka Raya
Pangdam XXII/Tambun Bungai Terima Kunjungan Kakanwil Kemenag Kalteng dan Para Rektor Bahas Persiapan Kunjungan Menteri Agama RI
Ketua Umum Habar Kalteng Hadiri Apel Kebangsaan, Apresiasi Polda dalam Menjaga Kamtibmas
Kodim 1016/Palangka Raya Hadiri Rapat Paripurna DPRD Bahas Nota Keuangan APBD 2026
Polresta Palangka Raya Hadiri Rapat Paripurna DPRD Bahas Nota Keuangan APBD Tahun 2026
Berita ini 19 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 5 November 2025 - 06:22 WIB

Demokrat Kalteng Gelar Rakerda: Perkuat Sinergi untuk Aspirasi Masyarakat dan Sukseskan Kepemimpinan Prabowo

Rabu, 5 November 2025 - 04:18 WIB

Demokrat Kalteng Mantapkan Sinergi dengan Pemerintah Daerah, Dorong Akselerasi Pembangunan

Selasa, 4 November 2025 - 21:35 WIB

Dukung Pengembangan Minat dan Bakat, Polsek Pahandut Hadiri Pembukaan Lomba PORSENI

Selasa, 4 November 2025 - 17:19 WIB

Ratusan Pelajar Antusias Ikuti Sosialisasi SPMB SMA Kemala Taruna Bhayangkara di MTSN 2 Palangka Raya

Selasa, 4 November 2025 - 16:43 WIB

Pangdam XXII/Tambun Bungai Terima Kunjungan Kakanwil Kemenag Kalteng dan Para Rektor Bahas Persiapan Kunjungan Menteri Agama RI

Berita Terbaru