Dukung Pengembangan Minat dan Bakat, Polsek Pahandut Hadiri Pembukaan Lomba PORSENI

- Jurnalis

Selasa, 4 November 2025 - 21:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Palangka Raya – Polsek Pahandut jajaran Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palangka Raya, Polda Kalteng turut menghadiri undangan pembukaan Lomba Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) yang digelar oleh Yayasan Al-Ihsan, Selasa (4/11/2025) pagi.

 

Acara tersebut digelar pada lapangan utama SMP Islam Nurul Ihsan yang berada di kawasan Jalan Dr. Murjani, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dihadiri oleh Kanit Binmas Polsek Pahandut, Ipda Purwantoro bersama personel.

Baca Juga :  Polsek Sepang Gelar Gerakan Pangan Murah, Wujud Kepedulian Polri terhadap Masyarakat

 

Kapolresta, Kombes Pol. Dedy Supriadi melalui Kapolsek Pahandut, AKP Iyudi Hartanto menjelaskan, kehadiran Polsek Pahandut pada acara tersebut merupakan bentuk dukungan terhadap upaya pengembangan minat dan bakat bagi para pelajar.

 

“Kami tentunya sangat mendukung adanya kegiatan-kegiatan positif yang digelar bagi para pelajar seperti halnya Lomba PORSENI tersebut, yang bertujuan untuk mengembangkan minat dan bakat dalam bidang olahraga serta seni,” jelasnya.

Baca Juga :  Sukses Amankan Demo di Kantor Wali Kota Palangka Raya, Kabagops Polresta Pimpin Apel Konsolidasi

 

Selain diisi dengan berbagai perlombaan olahraga dan kesenian daerah, AKP Iyudi Hartanto mengungkapkan bahwa Lomba PORSENI juga diisi dengan Scout challenge yang merupakan kegiatan ekstrakurikuler kepramukaan.

 

“Yang bertujuan untuk mengasah keterampilan, ketangkasan dan semangat kompetitif peserta lomba dalam bidang kepramukaan, semoga seluruh rangkaian kegiatan yang digelar dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar,” pungkasnya. (pm)

Berita Terkait

Demokrat Kalteng Mantapkan Sinergi dengan Pemerintah Daerah, Dorong Akselerasi Pembangunan
Ratusan Pelajar Antusias Ikuti Sosialisasi SPMB SMA Kemala Taruna Bhayangkara di MTSN 2 Palangka Raya
Pangdam XXII/Tambun Bungai Terima Kunjungan Kakanwil Kemenag Kalteng dan Para Rektor Bahas Persiapan Kunjungan Menteri Agama RI
Ketua Umum Habar Kalteng Hadiri Apel Kebangsaan, Apresiasi Polda dalam Menjaga Kamtibmas
Kodim 1016/Palangka Raya Hadiri Rapat Paripurna DPRD Bahas Nota Keuangan APBD 2026
Polresta Palangka Raya Hadiri Rapat Paripurna DPRD Bahas Nota Keuangan APBD Tahun 2026
Wujudkan Generasi Emas 2045, Rumkit Bhayangkara Laksanakan Pemeriksaan Kesehatan untuk Siswa Hasanka Boarding School
Jaga Kamtibmas, Kapolres Gumas Pimpin Apel Akbar Kebangsaan Bersama Buruh/Pekerja dan Ormas
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 5 November 2025 - 04:18 WIB

Demokrat Kalteng Mantapkan Sinergi dengan Pemerintah Daerah, Dorong Akselerasi Pembangunan

Selasa, 4 November 2025 - 21:35 WIB

Dukung Pengembangan Minat dan Bakat, Polsek Pahandut Hadiri Pembukaan Lomba PORSENI

Selasa, 4 November 2025 - 17:19 WIB

Ratusan Pelajar Antusias Ikuti Sosialisasi SPMB SMA Kemala Taruna Bhayangkara di MTSN 2 Palangka Raya

Selasa, 4 November 2025 - 16:43 WIB

Pangdam XXII/Tambun Bungai Terima Kunjungan Kakanwil Kemenag Kalteng dan Para Rektor Bahas Persiapan Kunjungan Menteri Agama RI

Selasa, 4 November 2025 - 16:35 WIB

Ketua Umum Habar Kalteng Hadiri Apel Kebangsaan, Apresiasi Polda dalam Menjaga Kamtibmas

Berita Terbaru