LINTASKALIMANTAN || Awaludin Wakil Ketua DPRD Kotabaru terlihat semangat dan antusias menyaksikan pertandingan para atlet Kabupaten Kotabaru yang sedang berlaga di Ajang Pekan Olahraga Nasional Provinsi Kalimantan Selatan ke 12 di Kabupaten Tana Laut, Sabtu 1 November 2025.
Terpantau media ini, Awaludin atau di kena dengan sebutan Pakde ini begitu semangat saat memberikan dukungan para atlet basket dilapangan Basket Kabupaten Tanah Laut beberapa waktu lalu.
“Ayo ayo semangat, kalian pasti bisa pasti juara,” kata awaludin dilapangan saat memberikan semangat para atlet yang sedang bermain.
Awaludin juga memonitor pertandingan badminton yang dilaksankan dihari yang sama.
Ini semua sebagai bentuk dukungan wakil Ketua DPRD Kotabaru kepada para atlet-atlet porprov ke 12 di Kabupaten Tanah Laut.
“Kita harus optimis seperti jargon kita Kotabaru Juara Kotabaru Hebat,” kata Awaludin kepada para atlet Kotabaru. (*/rls/duk).



