LINTASKALIMANTAN.CO || Kebersamaan dalam kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 Tahun 2022 di wilayah Kodim 1013/Mtw ditunjukkan oleh Prajurit Satgas TMMD saat menikmati makan siang bersama dengan masyarakat Kelurahan Jingah, Senin (22/8/2022)
Ketika waktu istirahat Siang, mereka makan bersama dengan ala kadarnya, demi menciptakan rasa kebersamaan yang penuh kehangatan.
Satgas TMMD menyantap makanan nasi bungkus dengan penuh keharmonisan, keakraban layaknya seperti keluarga sendiri.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dengan menu sederhana, anggota satgas TMMD itu tampak lahap menikmati suguhan menu makan siang kali ini. Terdapat nasi putih lengkap dengan lauk pauk disajikan., sambal berwarna merah menggoda lidah untuk disantap bersama sayur mayur. Sayur asam dan sop menjadi kuah makanan, rasa sedap hingga segar menambah nikmatnya santap siang.
“Kalau makan siang di lokasi TMMD ini disiapkan olehnya ya kadang sayur lodeh, sop dan sayur asem. Enak masakannya, makanya kita suka” jelas Prada wawan saat dikonfirmasi usai makan siang.
Keakraban sangat terlihat jelas saat satgas TMMD berbaur dengan masyarakat sembari menyantap hidangan makan siang yang telah disiapkan ibu-ibu. Saat itu canda tawa juga terdengar, tentunya menjadikan ke akraban antara TNI dengan masyarakat setempat.
(*/rls/pendim/Wln/red)