LINTAS KALIMANTAN | Menyambut bulan suci Ramadan, Kapolres Gunung Mas, AKBP Theodorus Priyo Santosa, S.I.K., bersama Kasat Lantas AKP Dindidn Mahmudin, M.A.P., menggelar aksi sosial berbagi takjil kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat (7/3/2025) pukul 16.00 WIB di Jalan Tampang Tumbang Anjir, Kuala Kurun.
Dalam aksi berbagi ini, sejumlah personel dari Satuan Lalu Lintas Polres Gunung Mas turut serta membantu membagikan takjil kepada warga, khususnya para pengguna jalan yang melintas menjelang waktu berbuka puasa. Sebanyak 150 paket takjil dibagikan secara gratis kepada masyarakat.
Kapolres Gunung Mas, AKBP Theodorus Priyo Santosa, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan antara kepolisian dengan masyarakat, terutama dalam menyambut bulan penuh berkah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama bagi mereka yang masih berada di perjalanan menjelang berbuka puasa. Semoga kegiatan ini bisa membawa manfaat dan semakin mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat,” ujarnya.
Salah satu warga yang menerima takjil mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kegiatan ini. “Kami sangat mengapresiasi aksi berbagi ini. Ini sangat membantu, apalagi bagi kami yang masih di perjalanan saat waktu berbuka tiba,” ujar seorang pengendara yang melintas.
Aksi sosial ini merupakan bagian dari upaya Polres Gunung Mas dalam menciptakan kebersamaan serta memperkuat hubungan harmonis dengan masyarakat selama bulan Ramadan.(*/rls/sgn/red).