LINTASKALIMANTAN.CO || Beberapa hari ini, wilayah Kelurahan Jingah diterjang hujan yang cukup deras. Namun kondisi itu, tidak menyurutkan para Satgas TMMD Ke-114 Kodim 1013/Mtw. Hal itu tampak di lokasi, Satgas TMMD tetap semangat mengerjakan pembukaan jalan baru sepanjang 6000 meter. Rabu (10/08/22)
Mengejar target pelaksanaan sesuai waktu yang direncanakan, Satgas TMMD Ke-114 Kodim 1013/Mtw yang terdiri dari Prajurit TNI dan masyarakat, terus melaksanakan pengerjaan pembukaan jalan. Pengerahan 2 (dua) unit alat berat jenis excavator, hingga bantuan tenaga secara manual dilakukan secara maksimal.
Komandan Satgas TMMD Ke-114 Kodim 1013/Mtw, Letkol Inf Edi Purwoko dan para Danramil Jajaran, juga secara bergantian menyambangi dan turun ke lokasi pengerjaan, guna melakukan peninjauan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Pembukaan jalan baru ini merupakan kegiatan fisik dari Program TMMD Ke-114 Kodim 1013/Mtw Tahun 2022. Yakni, berupa pembukaan jalan baru sepanjang 6000 meter, dengan lebar badan jalan 10.000 meter,” sebut Dansatgas TMMD Ke-114 Kodim 1013/Mtw.
Dansatgas TMMD Ke-114 Kodim 1013/Mtw menjelaskan, Jalan tersebut merupakan dapat membantu Masyarakat untuk memajukan perekonomian di Kelurahan Jingah Kecamatan Teweh Baru Kabupaten Barito Utara.
(*/rls/pendim/Wln/red)