Mutasi Jabatan Kesatuan, Kapolresta Palangka Raya Pimpin Upacara Pelantikan dan Sertijab 4 PJU

- Reporter

Kamis, 6 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN | Empat Pejabat Utama (PJU) Kepolisian Resor Kota Palangka Raya secara resmi berganti sebagai bentuk regulasi dan penyegaran jabatan yang ada di jajaran Polda Kalteng, dengan seremonial digelarnya Upacara Pelantikan dan Serah Terima Jabatan (Sertijab).

Upacara Pelantikan dan Sertijab digelar pada Aula Yusuf Suganda Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dipimpin langsung oleh Kapolresta, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., Kamis (6/3/2025) pagi.

Berdasarkan penyampaian Kapolresta, upacara tersebut digelar untuk pergantian jabatan Kepala Bagian Operasional (Kabagops), Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat (Kasatbinmas), Kepala Satuan Reserse Narkoba (Kasatresnarkoba) dan Kepala Satuan Intelijen Keamanan (Kasatintelkam).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pelantikan dilakukan terhadap Kompol Permadi sebagai Kabagops dan AKP Dig Supriyo sebagai Kasatbinmas Polresta yang baru, menggantikan Kabagops sebelumnya yakni Kompol Ganda B. Napitupulu dan Kasatbinmas lama yaitu AKP Dede Setiyadi,” tuturnya.

“Sedangkan Sertijab dilakukan untuk jabatan Kasatresnarkoba dari Kompol Aji Suseno kepada AKP Agung Wijaya Kusuma dan Kasatintelkam dari AKP Budi Susanto dan AKP Subarjo, yang berdasarkan Surat Telegram Mutasi Pamen, Pama dan ASN Polri di jajaran Polda Kalteng,” lanjutnya.

Kombes Pol. Dedy Supriadi menjelaskan bahwa mutasi jabatan merupakan hal lumrah yang bertujuan utama untuk meremajakan dan menyegarkan jabatan-jabatan yang ada dalam Institusi Polri, mulai dari lingkungan Mabes Polri hingga jajaran kewilayahan.

“Semoga pelantikan dan sertijab ini dapat membawa angin segar dan semangat baru bagi Polresta Palangka Raya, serta diharapkan pula bisa meningkatkan kualitas kinerja yang sudah baik menjadi lebih optimal lagi menyesuaikan dengan perkembangan situasi terkini,” pungkasnya. (*/rls/hms/red)

Berita Lainnya

LSR LPMT Kalteng Minta Semua Pihak Hormati Keputusan DAD Terkait Pemanggilan Saif Hola
DPRD Pulpis Gelar Paripurna Ke-9, Agenda Pidato Bupati Ranwal RPJMD
Peringati Hari Kartini, Ini Pesan “Kartini” Parlemen Pulpis
Bupati Kapuas Tinjau Lokasi Kebakaran di Pasar Sari Mulia, Pastikan Penanganan Cepat dan Tepat
Viral Video Parodi Diduga Menghina Gubernur Kalteng, Saif Hola (Saifudin) Sampaikan Permintaan Maaf Terbuka
Konten Parodi Gubernur Kalteng Viral, LSR LPMT dan HKT Temui Kreator untuk Klarifikasi
Partai PAN Gelar Halal Bi Halal Serentak Se-Indonesia, Di Kotabaru Warga Sangat Antusias
Terkait Konten Parodi Ucapan Gubernur Kalteng, Suriansyah Halim: “Belum Masuk Unsur Pidana, Tapi Melanggar Etika”
Berita ini 55 kali dibaca

Berita Lainnya

Senin, 21 April 2025 - 18:52 WIB

LSR LPMT Kalteng Minta Semua Pihak Hormati Keputusan DAD Terkait Pemanggilan Saif Hola

Senin, 21 April 2025 - 17:53 WIB

DPRD Pulpis Gelar Paripurna Ke-9, Agenda Pidato Bupati Ranwal RPJMD

Senin, 21 April 2025 - 15:36 WIB

Peringati Hari Kartini, Ini Pesan “Kartini” Parlemen Pulpis

Senin, 21 April 2025 - 14:15 WIB

Bupati Kapuas Tinjau Lokasi Kebakaran di Pasar Sari Mulia, Pastikan Penanganan Cepat dan Tepat

Senin, 21 April 2025 - 00:41 WIB

Viral Video Parodi Diduga Menghina Gubernur Kalteng, Saif Hola (Saifudin) Sampaikan Permintaan Maaf Terbuka

Senin, 21 April 2025 - 00:18 WIB

Konten Parodi Gubernur Kalteng Viral, LSR LPMT dan HKT Temui Kreator untuk Klarifikasi

Minggu, 20 April 2025 - 17:30 WIB

Partai PAN Gelar Halal Bi Halal Serentak Se-Indonesia, Di Kotabaru Warga Sangat Antusias

Minggu, 20 April 2025 - 10:47 WIB

Terkait Konten Parodi Ucapan Gubernur Kalteng, Suriansyah Halim: “Belum Masuk Unsur Pidana, Tapi Melanggar Etika”

Berita Terbaru

You cannot copy content of this page