LINTAS KALIMANTAN | Perhelatan Porprov Kalteng XII menjadi ajang yang bergengsi di daerah karena masing – masing kabupaten dan kota mengirimkan atletnya bertanding untuk mendapatkan mendali yang terbanyak.
Dari persiapan atlet yang akan dikirim dan fasilitas yang termasuk penginapan, konsumsi atlet saat di tempat pertandingan yang digelar tentu kelayakannya harus diperhitungkan.
Salah satu Official Atlet Kobar yang enggan menyebutkan inisialnya menyampaikan kepada awak media bahwa atlet Cabor yang ia pimpin dalam mengikuti Porpov di Sampit ini terkait penginapan yang ditempati atlet sangat kurang leluasa untuk istirahat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami di kamar yang agak sempit ini diisi sampai 6 atlet. Bagaimana kami bisa istirahat dengan baik. Ada Oknum Anggota Dewan DPRD Kobar yang datang hanya lihat- lihat saja tidak memberikan solusi,” ungkapnya.
Selain itu dia katakan bahwa untuk konsumsi atlet sangat tidak memuaskan. Yang mana kebutuhan makanan ini sangat berpengaruh dengan stamina atlet agar selalu fit.
“Kami diberikan makan dengan katering, jadi tidak sesuai dengan standar gizi harian atlet. Untuk memenuhi ini kami mengeluarkan uang sendiri,” pungkasnya. (*/rls/rhd/red)