Tidak Pakai Lama Dinas PUPR Barut Langsung Tangani 8 Titik Kubangan di Jalan Simpang Thamrin Yang Jadi Keluhan Warga

- Reporter

Jumat, 21 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTASKALIMANTAN.CO || Sehari setelah pengecekan lapangan yang dilakukan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Barito Utara, alat berat yang diturunkan mulai beraksi memperbaiki kerusakan ruas jalan Simpang Km 34 – Simpang Thamrin, Selasa 18 Okteber 2022.

Kepala Dinas PUPR Kabupaten Barito Utara, M Iman Topik, mengatakan alat yang diturunkan ke lapangan langsung beroperasi. Selasa pagi mobilisasi sampai ke lokasi, sekarang sudah penanganan kerusakan jalan.

“Pekerjaan penimbunan material yang akan memakan waktu beberapa hari disambung dengan pemadatan. Dinas PUPR menyiapkan alat berat greeder, vibro, dan ekscavator mini. PUPR juga meminta bantuan cristone (batu jawung) untuk material penimbunan dari PT Batara Perkasa,” jelas M Iman Topik, Kamis 20 Oktober 2022.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Seperti diberitakan kemarin, ruas jalan Simpang KM 34 – Simpang Thamrin di Kabupaten Barito Utara masih rusak. Sedikitnya terdapat 8 titik lumpur alias kubangan di jalan menuju Kecamatan Teweh Timur itu.

Pihak Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang atau PUPR Kabupaten Barito Utara mengecek kondisi lapangan, sejak Senin 17 Okteber 2022.

“Ya, kami baru saja pulang dari Simpang Km 34. Dalam pengecekan ditemukan 8 titik lumpur yang harus segera ditangani,” terang Kadis PUPR Kabupaten Barut, M Iman Topik, kepada, Senin.

Guna mengatasi masalah tersebut, pihak PUPR segera menurunkan alat berat greeder, vibro, dan ekscavator mini. PUPR juga meminta bantuan cristone (batu jawung) untuk material penimbunan dari PT Batara Perkasa.

“Kita upayakan Selasa pagi alat berat sudah tiba di lapangan. Sehingga penimbunan bisa segera terlaksana,”Tegasnya. (*/rls/lan/red).

Berita Lainnya

Gubernur Kalteng Tinjau Shrimp Estate Sukamara, Tegaskan Komitmen Jadikan Kawasan Ekonomi Produktif
Kolaborasi Kodim 1011/Kuala Kapuas dan Bulog Maksimalkan Serapan Gabah
Gubernur Kalteng Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-55 kepada Kapolda: Momentum Perkuat Stabilitas dan Pembangunan Daerah
Dekatkan Diri dengan Warga, Polsek Sepang Fasilitasi Dialog Pencegahan Kenakalan Remaja
Satlantas Polresta Palangka Raya Pasang Spanduk imbauan Kamseltibcarlantas untuk Mudik Aman, Keluarga Nyaman 
Satlantas Polresta Palangka Raya Pasang Spanduk imbauan Kamseltibcarlantas untuk Mudik Aman, Keluarga Nyaman 
Menikmati Keindahan Malam di Atas KM Berkah, Wisata Susur Sungai Kahayan yang Mempesona
Hari Ketiga Lebaran, Kapal Susur Sungai KM Berkah Di Pelabuhan Rambang Palangkaraya Dipadati Wisatawan
Berita ini 43 kali dibaca

Berita Lainnya

Sabtu, 5 April 2025 - 09:08 WIB

Gubernur Kalteng Tinjau Shrimp Estate Sukamara, Tegaskan Komitmen Jadikan Kawasan Ekonomi Produktif

Sabtu, 5 April 2025 - 06:55 WIB

Kolaborasi Kodim 1011/Kuala Kapuas dan Bulog Maksimalkan Serapan Gabah

Jumat, 4 April 2025 - 07:37 WIB

Gubernur Kalteng Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-55 kepada Kapolda: Momentum Perkuat Stabilitas dan Pembangunan Daerah

Jumat, 4 April 2025 - 06:28 WIB

Dekatkan Diri dengan Warga, Polsek Sepang Fasilitasi Dialog Pencegahan Kenakalan Remaja

Jumat, 4 April 2025 - 06:12 WIB

Satlantas Polresta Palangka Raya Pasang Spanduk imbauan Kamseltibcarlantas untuk Mudik Aman, Keluarga Nyaman 

Jumat, 4 April 2025 - 06:12 WIB

Satlantas Polresta Palangka Raya Pasang Spanduk imbauan Kamseltibcarlantas untuk Mudik Aman, Keluarga Nyaman 

Kamis, 3 April 2025 - 15:08 WIB

Menikmati Keindahan Malam di Atas KM Berkah, Wisata Susur Sungai Kahayan yang Mempesona

Rabu, 2 April 2025 - 13:19 WIB

Hari Ketiga Lebaran, Kapal Susur Sungai KM Berkah Di Pelabuhan Rambang Palangkaraya Dipadati Wisatawan

Berita Terbaru

You cannot copy content of this page