LINTASKALIMANTAN.CO || Beberapa hari ini cuaca ekstrem telah melanda di beberapa daerah termasuk wilayah Kabupaten Kapuas tepat nya di Mantangai Tengah Kecamatan Mantangai Kabupaten Kapuas.
Sekitar pukul 14.30 Wib terjadi angin kencang di sertai hujan gerimis yang hari ini terjadi di Kalimantan Tengah seperti di kecamatan mantangai telah memporak porandakan 5 buah rumah di pelabuhan Kecamatan Mantangai 3 buah rusak berat dan 2 buah rusak Selasa 22/02/2022.
Amat warga sekitar yang rumah nya tidak jauh dari beberapa rumah yang roboh mengatakan, sekitar pukul 14.00 cuaca mendung dan beberapa menit kemudian angin sangat kencang dan membuat rumah kami bergoyang,
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
” tidak jauh di Sekitar Pelabuhan Kecamatan Mantangai terlihat berterbangan atap dan tidak berada lama terlihat 3 buah rumah rata dengan tanah, sementara 2 buah rumah lain nya rusak ringan, kami sempat merasa takut karena saat itu angin kencang di sertai awan gelap , bersyukur tidak ada korban jiwa ” ujarnya ,
Kapolsek Mantangai Akp Fry Mayedi Sastrawan saat kami hubungi melalui WhatsApp membernarkan kejadian musibah angin puting beliung yang merobohkan beberapa rumah, (*/rls/Sgn/red)