Safari Ramadan Di Kolam, Kapolres Kobar Bagikan Bingkisan Berkah Untuk Ponpes Dan Anak Yatim Piatu

- Reporter

Kamis, 6 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN | Memasuki hari kelima Bulan Suci Ramadan 1446 Hijriyah, Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Yusfandi Usman, menggelar kegiatan Safari Ramadan perdananya di wilayah Polsek Kotawaringin Lama (Kolam), Kobar, Kalteng.

Kegiatan yang berlangsung pada Rabu (5/3/2025) sore, ini dihadiri oleh jajaran Pejabat Utama (JPU) Polres Kobar serta unsur Forkopimcam, tokoh – tokoh dan masyarakat Kecamatan Kotawaringin Lama.

Dalam sambutannya, Kapolres Kobar menyampaikan bahwa Safari Ramadan bertujuan mempererat tali silaturahmi antara Kepolisian, Forkopimcam dan masyarakat setempat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Diharapkan melalui kegiatan ini, Polri bisa lebih dekat dengan masyarakat serta menjalin sinergi dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif,” ujar Kapolres.

Rangkaian kegiatan Safari Ramadan diawali dengan santunan kepada anak yatim piatu serta Pondok Pesantren yang berada di Kecamatan Kotawaringin Lama.

Lebih lanjut, orang nomor satu di Polres Kobar ini menegaskan bahwa kegiatan ini akan terus berlanjut sepanjang Ramadan, khususnya mengedepankan pemberian bantuan bagi masyarakat guna meningkatkan hubungan moralitas antara Polri dan masyarakat.

“Selama bulan Ramadan, aktivitas masyarakat akan meningkat. Kami dari kepolisian akan selalu hadir mendukung serta memfasilitasi kegiatan positif yang dilakukan masyarakat,” tuturnya. (*)

Berita Lainnya

Polres Gunung Mas Gelar Sosialisasi Literasi Digital untuk Personel Bag Ops
Kapolres Kobar Salurkan Kursi Roda Untuk Disabilitas
Kapolres Kobar Resmikan Lapangan Volly Presisi di Polsek Kolam
Kapolres Kobar Resmikan Fasilitas Air Minum Bersih di Polsek Kolam
Polwan Polres Kobar Intensifkan Patroli untuk Jaga Keamanan Selama Ramadan
Kapolres Kobar Berikan Motivasi Kepada Calon Siswa Polri
Antisipasi Pelanggaran, Wakapolresta Polresta Palangka Raya Cek Kehadiran Personel saat Apel Pagi
Antisipasi Pelanggaran, Wakapolresta Polresta Palangka Raya Cek Kehadiran Personel saat Apel Pagi
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Lainnya

Kamis, 6 Maret 2025 - 09:17 WIB

Polres Gunung Mas Gelar Sosialisasi Literasi Digital untuk Personel Bag Ops

Kamis, 6 Maret 2025 - 06:59 WIB

Safari Ramadan Di Kolam, Kapolres Kobar Bagikan Bingkisan Berkah Untuk Ponpes Dan Anak Yatim Piatu

Kamis, 6 Maret 2025 - 06:51 WIB

Kapolres Kobar Salurkan Kursi Roda Untuk Disabilitas

Kamis, 6 Maret 2025 - 06:40 WIB

Kapolres Kobar Resmikan Lapangan Volly Presisi di Polsek Kolam

Kamis, 6 Maret 2025 - 06:30 WIB

Kapolres Kobar Resmikan Fasilitas Air Minum Bersih di Polsek Kolam

Rabu, 5 Maret 2025 - 06:58 WIB

Polwan Polres Kobar Intensifkan Patroli untuk Jaga Keamanan Selama Ramadan

Selasa, 4 Maret 2025 - 06:40 WIB

Kapolres Kobar Berikan Motivasi Kepada Calon Siswa Polri

Senin, 3 Maret 2025 - 09:46 WIB

Antisipasi Pelanggaran, Wakapolresta Polresta Palangka Raya Cek Kehadiran Personel saat Apel Pagi

Berita Terbaru

You cannot copy content of this page