LINTAS KALIMANTAN | Personel Satuan Brimob Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) berpartisipasi dalam simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) gabungan dalam rangka memperkuat sinergitas antara TNI dan Polri untuk menjaga stabilitas keamanan.
Kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai persiapan pengamanan tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Provinsi Kalimantan Tengah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Simulasi yang digelar di GOR Indoor Jl. Cilik Riwut Km. 5, Kota Palangka Raya, pada Rabu (09/10/2024), melibatkan ratusan personel gabungan dari TNI dan Polri, dan instansi terkait, termasuk personel Satuan Brimob sebagai garda terdepan dalam penanganan potensi gangguan keamanan.
Dalam kegiatan ini, seluruh pasukan diperagakan untuk menghadapi berbagai skenario ancaman, mulai dari aksi unjuk rasa, gangguan keamanan, hingga penanganan konflik yang mungkin timbul selama proses Pilkada berlangsung.
Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Kalteng, Kombes Pol. Dr. Nugroho Tri Nuryanto, S.I.K., M.H., mewakili Kapolda Irjen Pol Djoko Poerwanto menyatakan, simulasi ini bertujuan untuk memperkokoh kesiapan personel dalam menghadapi berbagai situasi.
“Pilkada adalah momentum penting bagi demokrasi, dan tugas kami adalah memastikan proses tersebut berjalan dengan aman dan tertib. Melalui simulasi ini, kami meningkatkan koordinasi dengan TNI dan seluruh instansi terkait,” pungkasnya.
Dalam kegiatan ini, berbagai peralatan dan kendaraan digunakan, mulai dari Kendaraan Khusus (Ransus), Kendaraan Taktis (Rantis), hingga peralatan Pengendalian Massa (Dalmas) dan Pengendalian Huru-Hara (PHH), serta anjing pelacak untuk mengantisipasi segala potensi gangguan keamanan. Kesiapsiagaan penuh ditunjukkan oleh seluruh peserta simulasi, sebagai bukti kesiapan TNI-Polri dalam menjaga kondusivitas di wilayah Kalimantan Tengah.
Simulasi ini juga dihadiri oleh pejabat tinggi dari Polda Kalteng, Korem 102/Panju Panjung, serta para pemangku kepentingan di wilayah Kalimantan Tengah. Dengan adanya latihan ini, diharapkan seluruh elemen keamanan dapat bekerja sama secara optimal demi suksesnya pelaksanaan Pilkada serentak yang aman dan damai di tahun 2024. (*/rls/hms/red)