Ketua Sementara DPRD Kabupaten Barut Hadiri Tabligh Akbar Bersama UAS di Masjid H Muhammad Sidik Islamic Center

- Reporter

Senin, 9 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

LINTASKALIMANTAN I  Ribuan jamaah memadati ruangan maupaun pelataran Masjid H Muhammad Sidik Islamic Center Muara Teweh pada Minggu, 8 September 2024 malam, dalam acara Tabligh Akbar yang digelar oleh Panitia Hari Besar Islam (PHBI) bersama Pemerintah Kabupaten Barito Utara. Acara ini juga mendapat dukungan dari PT Mitra Barito.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua Sementara DPRD Kabupaten Barito Utara, Hj Mery Rukaini, yang turut didampingi oleh sejumlah anggota DPRD, yaitu Rujana Anggraini, Ardianto, Hj Sri Neni Trianawati, dan Patih Herman AB.
“Tabligh Akbar dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW ini diharapkan dapat mempererat silaturahmi antara warga dan pemerintah daerah serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya meneladani Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari,” kata Hj Mery Rukaini.
Para pejabat tampak khusyuk menyimak sholawat dan tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Abdul Somad (UAS), yang menjadi penceramah utama dalam acara tabligh akbar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.
Dalam tausiyahnya, Ustadz Abdul Somad mengingatkan jamaah akan keagungan Nabi Muhammad SAW sebagai Nabi terakhir yang diutus oleh Allah SWT untuk menjadi teladan bagi seluruh umat manusia. UAS mengajak seluruh jamaah untuk meneladani sifat-sifat Rasulullah, khususnya sifat siddiq (jujur) yang menjadi salah satu ciri utama dari kepribadian beliau (Rasulullah-red).
“Semoga generasi muda kita bisa mengikuti suri tauladan dan perjuangan Nabi Muhammad SAW dalam menggemakan syiar Islam. Kebetulan kita berada di bulan Rabiul Awal, yaitu bulan Maulid,” kata UAS.
Dikatakan UAS, salah satu cara mengenal nabi yaitu dengan mendengarkan dan menghadiri peringatan Maulid. “Semoga kita semua dapat meneladani Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari, sehingga kita nanti di akhirat dapat dikumpulkan bersama beliau dan para pengikutnya,” ujar UAS dalam tausiyahnya.(Af/humas setwan)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berita Lainnya

11 Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Tiga Kali Mangkir Rapat Paripurna Perubahan APBD 2024
Rapat Paripurna Perubahan APBD Tahun 2024 Gagal Dilaksanakan, Dua Fraksi DPRD Tak Hadir Dalam Rapat
Anggota DPRD Barito Utara : Lomba Bercerita Bahasa Daerah Merupakan Terobosan Baru untuk Pelestarian Budaya
Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Apresiasi dan Dukung Dinkes Gelar Pertemuan Germas
H Tajeri : Paripurna DPRD ini untuk kepentingan Masyarakat Barito Utara
Rekomendasi Nama Unsur Pimpinan Ketua DPRD Barut dari Fraksi PD Turun, Ir Hj Mery Rukaini Ditunjuk
Rekom PDIP Turun, Henny Rosgiaty Rusli Ditunjuk Jadi Waket II DPRD Kabupaten Barito Utara
Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Dukung Sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Pelajar
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Lainnya

Selasa, 1 Oktober 2024 - 05:41 WIB

11 Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Tiga Kali Mangkir Rapat Paripurna Perubahan APBD 2024

Senin, 30 September 2024 - 13:40 WIB

Rapat Paripurna Perubahan APBD Tahun 2024 Gagal Dilaksanakan, Dua Fraksi DPRD Tak Hadir Dalam Rapat

Minggu, 29 September 2024 - 13:35 WIB

Anggota DPRD Barito Utara : Lomba Bercerita Bahasa Daerah Merupakan Terobosan Baru untuk Pelestarian Budaya

Minggu, 29 September 2024 - 13:34 WIB

Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Apresiasi dan Dukung Dinkes Gelar Pertemuan Germas

Jumat, 27 September 2024 - 13:22 WIB

H Tajeri : Paripurna DPRD ini untuk kepentingan Masyarakat Barito Utara

Kamis, 26 September 2024 - 13:20 WIB

Rekomendasi Nama Unsur Pimpinan Ketua DPRD Barut dari Fraksi PD Turun, Ir Hj Mery Rukaini Ditunjuk

Kamis, 26 September 2024 - 13:18 WIB

Rekom PDIP Turun, Henny Rosgiaty Rusli Ditunjuk Jadi Waket II DPRD Kabupaten Barito Utara

Rabu, 25 September 2024 - 13:09 WIB

Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Dukung Sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Pelajar

Berita Terbaru

LINTAS POLRI

Polres Kobar Terima Tim Supervisi Bidkum Polda Kalteng

Jumat, 25 Okt 2024 - 09:55 WIB

LINTAS TNI

Gelar Komsos, Kodim 1014/Pbn Jalin Komunikasi Dengan KBT

Jumat, 25 Okt 2024 - 09:49 WIB

LINTAS POLRI

Polsek Rakumpit Dampingi Penanaman Bibit Cabai di Pager

Kamis, 24 Okt 2024 - 15:54 WIB