Menpora RI Nobar Dengan Masyarakat di Kotawaringin Barat

- Reporter

Jumat, 10 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Menpora RI Bersama Pemkab Kobar dan Masyarakat Nobar di Halaman Kantor Bupati Kobar, Kamis 09 Mei 2024.

Foto Menpora RI Bersama Pemkab Kobar dan Masyarakat Nobar di Halaman Kantor Bupati Kobar, Kamis 09 Mei 2024.

LINTAS KALIMANTAN | Akhir-akhir ini nonton bareng (nobar) live sepak bola sering ada dimana-mana, begitu juga di Kabupaten Kotawaringin Barat. Antusias masyarakat dalam mendukung Timnas U-23 dalam memberikan semangat sangat luar biasa.

Tentu seiring dengan kemajuan pesat prestasi Timnas U-23 dapat berlaga di semifinal AFC U-23 Championship beberapa waktu yang lalu. Begitu juga kemaren malam Timnas Indonesia U-23 vs Guinea U-23 dalam laga playoff Olimpiade 2024, Jam 20:00 WIB.

Sebanyak 3 layar lebar nobar yang diadakan Pemerintah Kotawaringin Barat di Halaman Kantor Bupati Kobar. Namun nobar kali ini sangat spesial bagi masyarakat di Kobar. Karena dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Ario Bimo Nandito Ariotedjo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya, Menpora RI menyampaikan rasa bangganya dapat hadir dalam kegiatan Nobar bersama masyarakat Kabupaten Kobar serta menyaksikan pertandingan dalam memperebutkan tiket Olimpiade 2024.

“Ini merupakan langkah awal timnas Indonesia untuk kearah yang lebih baik, apapun hasilnya tetap kita dukung timnas Indonesia dan kita dukung pemuda Indonesia yang telah membawa nama besar Indonesia dikancah Internasional,” ucapnya.

Sebelumnya, pada saat persiapan nobar, Pj. Bupati Kobar Budi Santosa menyampaikan bahwa kegiatan ini juga merupakan respon pemerintah daerah terhadap harapan masyarakat Kobar untuk bisa mendukung Timnas. Dan juga Ia menyampaikan apresiasinya atas antusiasme masyarakat dalam mendukung Timnas Indonesia.

“Kami sangat bangga melihat semangat dan dukungan dari masyarakat kita untuk timnas, semoga semangat ini terus berkobar dan memberikan kekuatan bagi Timnas Indonesia untuk meraih kemenangan,” ujarnya.

Kegiatan nobar ini bukan hanya sekadar menyatukan suporter dalam suasana kebersamaan, tetapi juga menjadi momentum untuk memperkuat solidaritas dan semangat patriotisme dalam mendukung prestasi olahraga Indonesia.

Sementara itu Kapolres Kobar menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan kepada Timnas U-23 Indonesia dengan harapan lebih memperkuat rasa Nasionalisme bersama.

“Dua anggota Polri yakni Bripda Muhammad Ferrari dan Bripda Daffa Fasya Sumawijaya juga ikut bergabung memperkuat Timnas U-23, sehingga membuktikan bahwa dukungan Polri terhadap Sepakbola semakin nyata,” tegasnya.

Ia menambahkan, dari hasil pertandingan malam ini Timnas Indonesia U-23 harus mengakui kekuatan Timnas Guinea dengan Skor 1-0 namun Perjuangan Garuda Muda sangat luar biasa saat berlaga malam ini, “Terimakasih Timnas Indonesia,” imbuhnya.

Hadir dalam nobar ini, Mempora RI Ario Bimo Nandito Ariotedjo, Pj Bupati Kobar Budi Santosa, Ketua DPRD Kobar, Sekda Kobar, Kapolres Kobar AKBP Yusfandi Usman, Dandim1014/Pbun, Danlanud Iskandar, dan seluruh Forkopimda Kobar, Ketua Koni Kobar Hj. Nurhidayah, Tokoh Masyarakat H. M.Ruslan AS, Ribuan Masyarakat Kobar. (*/rls/rhd/red)

Berita Lainnya

ATR/BPN Kobar Siapkan Layanan Antar Sertifikat ke Rumah, Khusus Untuk Masyarakat Ini
Mau Berwisata Yang Unik Dengan Tidak Menguras Isi Kantong, Datang Ke Pelabuhan Rambang Palangkaraya Naik Kapal Susur Sungai Kahayan Km Berkah
Kinerja Humanis dan Profesional Polri Tangani Arus Mudik Lebaran 2025, Mendapat Apresiasi Dari Ketum Persis
Ketua MUI Apresiasi Penanganan Arus Mudik Lebaran 2025: Wujud Sinergi Polri, TNI dan Pemerintah
Dirut Jasa Raharja Apresiasi Korlantas Polri, Fatalitas Kecelakaan Tol Turun 72 Persen Saat Lebaran 2025
Presiden Prabowo: Pengamanan Mudik Lebaran 2025 Adalah Prestasi Besar, Kecelakaan Turun 30 Persen
Presiden Apresiasi Kapolri, Menhub, dan TNI Atas Pengamanan Mudik Membanggakan
Wamendagri Apresiasi Polri atas Inovasi Rekayasa Lalu Lintas dalam Arus Mudik Lebaran 2025
Berita ini 35 kali dibaca

Berita Lainnya

Kamis, 17 April 2025 - 10:54 WIB

ATR/BPN Kobar Siapkan Layanan Antar Sertifikat ke Rumah, Khusus Untuk Masyarakat Ini

Sabtu, 12 April 2025 - 12:06 WIB

Mau Berwisata Yang Unik Dengan Tidak Menguras Isi Kantong, Datang Ke Pelabuhan Rambang Palangkaraya Naik Kapal Susur Sungai Kahayan Km Berkah

Jumat, 11 April 2025 - 10:58 WIB

Kinerja Humanis dan Profesional Polri Tangani Arus Mudik Lebaran 2025, Mendapat Apresiasi Dari Ketum Persis

Kamis, 10 April 2025 - 08:12 WIB

Ketua MUI Apresiasi Penanganan Arus Mudik Lebaran 2025: Wujud Sinergi Polri, TNI dan Pemerintah

Rabu, 9 April 2025 - 14:49 WIB

Dirut Jasa Raharja Apresiasi Korlantas Polri, Fatalitas Kecelakaan Tol Turun 72 Persen Saat Lebaran 2025

Selasa, 8 April 2025 - 16:45 WIB

Presiden Prabowo: Pengamanan Mudik Lebaran 2025 Adalah Prestasi Besar, Kecelakaan Turun 30 Persen

Senin, 7 April 2025 - 12:41 WIB

Presiden Apresiasi Kapolri, Menhub, dan TNI Atas Pengamanan Mudik Membanggakan

Kamis, 3 April 2025 - 11:24 WIB

Wamendagri Apresiasi Polri atas Inovasi Rekayasa Lalu Lintas dalam Arus Mudik Lebaran 2025

Berita Terbaru

LINTAS BERITA

DPRD Pulpis Gelar Paripurna Ke-9, Agenda Pidato Bupati Ranwal RPJMD

Senin, 21 Apr 2025 - 17:53 WIB

You cannot copy content of this page