JELANG NATARU! Polda Kaltim Siap Tingkatkan Pengamanan

- Reporter

Jumat, 5 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BALIKPAPAN || Perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) memang masih dua bulan lagi, namun Polda Kaltim sudah mempersiapkan sejumlah upaya antisipasi kerwaanan.

Yakni sudah menyiapkan beberapa opsi pengamanan sejumlah kawasan yang menjadi objek tempat yang biasa menjadi lokasi pusat masyarakat.

Kapolda Kaltim Irjen Pol Herry Rudolf Nahak melalui Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Yusuf Sutejo mengatakan bahwa kawasan seperti rumah ibadah, pelabuhan dan bandara akan dilakukan pengamanan ketat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Untuk Nataru fokus pengamanan pada tempat ibadah serta tempat transportasi bandara, pelabuhan, terminal bus akan dilakukan upaya preventif kita buat pos pelayanan,” tuturnya.

Selain itu, Polda Kaltim juga melakukan persiapan antisipasi adanya gelombang ketiga Covid-19 dampak dari libur Nataru nanti. Sebab setiap awal tahun terjadi kenaikan kasus Covid-19 lantaran banyak warga yang pergi berlibur dan kembali ke kotanya dengan kondisi terpapar.

Untuk menyikapi hal itu, Polda Kaltim menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) yang melibatkan unsur BPBD, BMKG, Dinas Kesehatan serta stakeholder untuk membuat formulasi menekan laju penyebaran Covid-19.

“Pak Kapolda memberikan atensi kepada Polres jajaran mengantisipasi gelombang ketiga agar jangan kendor terus melakukan 3T yaitu testing, tracing dan treatment untuk difokuskan,” jelasnya. Jumat (05/11)

Tak hanya itu, disatu sisi Polda Kaltim juga gencar melakukan percepatan vaksinasi agar terbentuknya herd immunity di masyarakat. Terlebih saat ini kondisi kasus di Kaltim perlahan melandai, namun fokus percepatan vaksinasi tetap digencarkan.

“Dengan penerapan level berkurang tapi jangan kendor percepatan vaksinasi harus terus berjalan. Di Balikpapan sudah mendekati 80 persen kita dorong vaksin yang ada di Polda ke daerah dan Polres,” ungkapnya.

Yusuf mengimbau kepada masyarakat agar tetap disiplin protokol kesehatan. Sebab tak dipungkiri, pandemi memang masih belum berakhir, meskipun kasus sudah sangat melandai.

“Sekali lagi jangan kendor untuk terus menerapkan prokes tetap pakai masker, jaga jarak, hindari kerumunan,” pungkasnya. (*/rls/srd/znl)

Berita Lainnya

Jumat Curhat Pererat Sinergi Polri dan Warga di Gunung Mas
Gubernur Kalteng Dorong Perguruan Tinggi Cetak SDM Unggul, Dukung Penuh Akreditasi IAIN Palangka Raya
Gubernur Kalteng Resmikan Balai Induk Kaharingan Garing Nganderang dan Gedung Kayu Erang Tingang di Palangka Raya
Gubernur Kalteng Resmikan Balai Induk Kaharingan Garing Nganderang dan Gedung Kayu Erang Tingang di Palangka Raya
ASBADATA Kalteng Rayakan HUT ke-8, Didorong Terus Lestarikan Budaya Dayak
Cegah Paham Radikalisme di Kalangan Pelajar, Ditbinmas Polda Kalteng  Adakan Pembinaan Dan Penyuluhan di SMP Asseruyaniyyah Seruyan
Pererat Silaturahmi, Bank Kalteng Cabang Pulpis Gelar Halal bihalal Bersama Pemkab
As’ari Harapkan Sinergitas dalam Menyuarakan Aspirasi Masyarakat
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Lainnya

Jumat, 18 April 2025 - 08:30 WIB

Jumat Curhat Pererat Sinergi Polri dan Warga di Gunung Mas

Kamis, 17 April 2025 - 13:42 WIB

Gubernur Kalteng Dorong Perguruan Tinggi Cetak SDM Unggul, Dukung Penuh Akreditasi IAIN Palangka Raya

Kamis, 17 April 2025 - 11:47 WIB

Gubernur Kalteng Resmikan Balai Induk Kaharingan Garing Nganderang dan Gedung Kayu Erang Tingang di Palangka Raya

Kamis, 17 April 2025 - 11:47 WIB

Gubernur Kalteng Resmikan Balai Induk Kaharingan Garing Nganderang dan Gedung Kayu Erang Tingang di Palangka Raya

Kamis, 17 April 2025 - 09:04 WIB

ASBADATA Kalteng Rayakan HUT ke-8, Didorong Terus Lestarikan Budaya Dayak

Kamis, 17 April 2025 - 08:53 WIB

Cegah Paham Radikalisme di Kalangan Pelajar, Ditbinmas Polda Kalteng  Adakan Pembinaan Dan Penyuluhan di SMP Asseruyaniyyah Seruyan

Rabu, 16 April 2025 - 19:43 WIB

Pererat Silaturahmi, Bank Kalteng Cabang Pulpis Gelar Halal bihalal Bersama Pemkab

Selasa, 15 April 2025 - 14:34 WIB

As’ari Harapkan Sinergitas dalam Menyuarakan Aspirasi Masyarakat

Berita Terbaru

LINTAS BERITA

Jumat Curhat Pererat Sinergi Polri dan Warga di Gunung Mas

Jumat, 18 Apr 2025 - 08:30 WIB

You cannot copy content of this page