Update Kasus Penemuan Mayat Pria Tanpa Busana di Kamar Hotel Bengkayang

- Reporter

Jumat, 13 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN || Satreskrim Polres Bengkayang Polda Kalbar menyampaikan perkembangan kasus penemuan mayat pria tanpa busana di Kamar Hotel Bengkayang.

Seperti yang diketahui, sebelumnya mayat laki-laki tersebut ditemukan di Kamar Hotel di Jalan Basuki Rachmat, Kecamatan Bengkayang pada Senin (9/10/23) sore yang lalu.

Saat ditemukan, Korban YWY (40) yang merupakan warga Negara Malaysia tersebut dalam keadaan tanpa busana sama sekali dan sudah tidak bernyawa serta mengeluarkan feses.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, pada Rabu (11/10) pihak penyidik Satreskrim Polres Bengkayang telah menyerahkan mayat, berikut barang – barang milik korban kepada perwakilan Bapak Hamdani selaku orang yang dimintai tolong oleh Pihak keluarga korban di Malaysia.

“Jadi pada hari Rabu ini, kami telah menyerahkan YWY ke pihak keluarganya untuk dipulangkan ke Malaysia,” ujar Kasatreskrim Iptu Andika Wahyutomo Putra saat dikonfirmasi.

“Namun ada 2 unit Handphone milik korban yang kami amankan untuk dilakukan pendalaman terkait dengan barang bukti Handphone tersebut, apakah ada keterkaitannya dengan penyebab kematian korban atau tidak,” tambahnya.

Adapun sampai saat ini pihak Kepolisian melalui Satreskrim Polres Bengkayang masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait temuan mayat tersebut.

“Sampai saat ini masih kami dalami dan selidiki, apabila ada perkembangan lebih lanjut akan segera kami sampaikan,” tutup Andika.(*/rls/hms/ra/red).

Berita Lainnya

Polsek Kolam Bersama Tim Gabungan Lakukan Pencarian Orang Hilang Hingga Ditemukan
Moment Hari Kesaktian Pancasila, Kejaksaan Negeri Kotabaru Laksanakan Pemusnahan Ratusan Gram Sabu
Sigap, Tim SAR Brimob Kalteng dan Basarnas Evakuasi Korban Tenggelam di Danau Bekas Galian
Tim SAR Temukan Korban Tenggelam di Danau Bekas Galian di Palangka Raya
Pembongkaran Pagar Seng Akses Jalan Masuk Ke Gereja, Suriansyah Halim Turun Langsung Atasi Masalah Tersebut
Waduh Motor Ini!!! Terbakar di Depan Pertokoan Kodim1014/Pbun
DPR Apresiasi Jenderal Sigit Atas Penghargaan Bagi Satrio
Ketua LSR-LPMT Kalteng Menduga Ada Caleg Kapuas Tidak Melaporkan Dana Kampanye, KPU Jangan Diam Saja
Berita ini 83 kali dibaca

Berita Lainnya

Jumat, 18 Oktober 2024 - 17:45 WIB

Polsek Kolam Bersama Tim Gabungan Lakukan Pencarian Orang Hilang Hingga Ditemukan

Selasa, 1 Oktober 2024 - 09:19 WIB

Moment Hari Kesaktian Pancasila, Kejaksaan Negeri Kotabaru Laksanakan Pemusnahan Ratusan Gram Sabu

Senin, 22 Juli 2024 - 18:03 WIB

Sigap, Tim SAR Brimob Kalteng dan Basarnas Evakuasi Korban Tenggelam di Danau Bekas Galian

Senin, 22 Juli 2024 - 12:53 WIB

Tim SAR Temukan Korban Tenggelam di Danau Bekas Galian di Palangka Raya

Selasa, 4 Juni 2024 - 19:19 WIB

Pembongkaran Pagar Seng Akses Jalan Masuk Ke Gereja, Suriansyah Halim Turun Langsung Atasi Masalah Tersebut

Selasa, 28 Mei 2024 - 17:58 WIB

Waduh Motor Ini!!! Terbakar di Depan Pertokoan Kodim1014/Pbun

Minggu, 19 Mei 2024 - 13:51 WIB

DPR Apresiasi Jenderal Sigit Atas Penghargaan Bagi Satrio

Selasa, 7 Mei 2024 - 15:54 WIB

Ketua LSR-LPMT Kalteng Menduga Ada Caleg Kapuas Tidak Melaporkan Dana Kampanye, KPU Jangan Diam Saja

Berita Terbaru