Astaga Ternyata Ini Penyebab Kebakaran di Jalan Garuda, Polresta Berhasil Ungkap Berdasarkan Hasil Olah TKP Awal

- Reporter

Senin, 9 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kanit III SPKT Polkresta Palangka Raya, AIPTU Feb Suprianto, S.H. saat memimpin Olah TKP Awal dilokasi kebakaran di Jalan Garuda Induk Nomor 112, Kelurahan Palangka, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Minggu 08 Januari 2023 lalu. (*/foto:ist/hms).

Kanit III SPKT Polkresta Palangka Raya, AIPTU Feb Suprianto, S.H. saat memimpin Olah TKP Awal dilokasi kebakaran di Jalan Garuda Induk Nomor 112, Kelurahan Palangka, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Minggu 08 Januari 2023 lalu. (*/foto:ist/hms).

LINTASKALIMANTAN.CO || Unit SPKT bersama Piket Fungsi Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng melakukan tindakan kepolisian Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) Awal guna mengidentifikasi peristiwa kebakaran di wilayah hukumnya.

Olah TKP Awal dilakukan pada lokasi kebakaran yang terjadi pada bangunan barak di Jalan Garuda Induk Nomor 112, Kelurahan Palangka, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Minggu 08 Januari 2023 lalu.

Kanit III SPKT, Aiptu Feb Suprianto, S.H. pun memimpin Olah TKP Awal tersebut, yakni dengan mengidentifikasi beberapa titik pada TKP kebakaran dan menghimpun informasi beserta keterangan dari korban (pemilik barak), saksi maupun warga setempat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Peristiwa kebakaran ini terjadi sekitar pukul 14.00 WIB, yang mengakibatkan bangunan barak 4 pintu beserta sebuah toko di depannya hangus terbakar, dengan luas keseluruhannya kurang lebih 18 x 10 meter,” ungkap Aiptu Feb.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, pada mulanya api penyebab kebakaran diduga berasal dari salah satu kamar pada barak, kemudian dengan cepat merambat membakar seluruh bangunan yang terbuat dari beton dan kayu serta beratapkan seng.

“Menurut keterangan saksi, saat itu barak dalam keaadan kosong dan kemudian tiba-tiba terlihat asap hitam yang keluar dari salah satu kamar, kemudian dengan cepat membakar bagian dapur hingga menjalar ke seluruh bangunan termasuk sebuah toko di depannya,” tutur Feb.

Dirinya pun menerangkan hasil dari Olah TKP Awal yang telah selesai dilakukan oleh Unit SPKT dan Identifikasi Polresta Palangka Raya, guna mengetahui penyebab sementara terjadinya kebakaran.

“Diduga api penyebab kebakaran pada bangunan ini muncul akibat terjadinya konsleting arus listrik pada salah satu kamar barak yang kosong dan dengan cepat menjalar akibat sebagian bangunan terbuat dari kayu,” terangnya.

“Sementara itu, dipastikan tidak ada korban jiwa akibat peristiwa kebakaran dan untuk kerugian materiilnya mencapai Rp. 350.000.000,00, sedangkan situasinya saat ini telah berangsur-angsur aman dan kondusif,” pungkasnya. (*/rls/hns/red).

Berita Lainnya

Kawal Pilkada 2024 Aman dan Damai, Karo SDM Polda Kalteng Bersama Kabidhumas dan Kapolres Cek Pengamanan TPS di Kobar
Kawal Pilkada 2024 Aman dan Damai, Kapolda Kalteng Bersama Danrem Cek Pengamanan Pemungutan Suara di Sejumlah TPS di Palangka Raya
Pilkada Serentak 2024, Pengawasan di Kecamatan Rungan Berikan Rasa Aman bagi Pemilih
Pelaku Penembakan Polisi di Sumbar di PTDH,Ini Pernyataan Kadiv Humas Polri
Kabid Humas Polda Kalteng Bersama Kapolres Kobar Hadiri Kegiatan Pemusnahan Surat Suara Rusak dan Lebih
Kapolresta Palangka Raya Periksa Kesiapan TPS 01 di Jalan Ir. Juanda 
Polres Gunung Mas Kawal Distribusi Logistik Pilkada 2024, Jamin Pilkada Aman dan Lancar
Polres Gunung Mas Kawal Distribusi Logistik Pilkada 2024, Jamin Pilkada Aman dan Lancar
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Lainnya

Rabu, 27 November 2024 - 15:32 WIB

Kawal Pilkada 2024 Aman dan Damai, Karo SDM Polda Kalteng Bersama Kabidhumas dan Kapolres Cek Pengamanan TPS di Kobar

Rabu, 27 November 2024 - 11:48 WIB

Kawal Pilkada 2024 Aman dan Damai, Kapolda Kalteng Bersama Danrem Cek Pengamanan Pemungutan Suara di Sejumlah TPS di Palangka Raya

Rabu, 27 November 2024 - 09:26 WIB

Pilkada Serentak 2024, Pengawasan di Kecamatan Rungan Berikan Rasa Aman bagi Pemilih

Rabu, 27 November 2024 - 06:46 WIB

Pelaku Penembakan Polisi di Sumbar di PTDH,Ini Pernyataan Kadiv Humas Polri

Selasa, 26 November 2024 - 20:10 WIB

Kabid Humas Polda Kalteng Bersama Kapolres Kobar Hadiri Kegiatan Pemusnahan Surat Suara Rusak dan Lebih

Selasa, 26 November 2024 - 18:36 WIB

Kapolresta Palangka Raya Periksa Kesiapan TPS 01 di Jalan Ir. Juanda 

Selasa, 26 November 2024 - 14:04 WIB

Polres Gunung Mas Kawal Distribusi Logistik Pilkada 2024, Jamin Pilkada Aman dan Lancar

Selasa, 26 November 2024 - 14:04 WIB

Polres Gunung Mas Kawal Distribusi Logistik Pilkada 2024, Jamin Pilkada Aman dan Lancar

Berita Terbaru

LINTAS BERITA

Dandim 1011/Klk bersama Forkopimda Tinjau TPS

Rabu, 27 Nov 2024 - 15:01 WIB