Sekda Barito Utara Serahkan DIPA Tahun Anggaran 2023 Kepada Satker Instansi Vertikal di Lingkup Pemkab

- Reporter

Rabu, 14 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Utara Drs Muhlis didampingi Kepala KPPN Buntok Bambang Sri Prastyono menyerahkan DIPA tahun 2023 kepada kepala perangkat daerah, instansi vertikal, para kuasa pengguna angaran (KPA) di aula Setda Lantai I, Rabu 14 Desember 2022. (*/foto:ist)

Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Utara Drs Muhlis didampingi Kepala KPPN Buntok Bambang Sri Prastyono menyerahkan DIPA tahun 2023 kepada kepala perangkat daerah, instansi vertikal, para kuasa pengguna angaran (KPA) di aula Setda Lantai I, Rabu 14 Desember 2022. (*/foto:ist)

LLINTASKALIMANTAN.CO || Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Utara Drs Muhlis menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Satuan Kerja Instansi Vertikal di lingkup Pemerintah Kabupaten Barito Utara Tahun Anggaran 2023, di aula Setda Lantai I, Rabu 14 Desember 2022.

Penyerahan DIPA dihadiri unsur FKPD, Kepala KPPN Buntok Bambang Sri Prastyono, Kepala Perangkat Daerah, Kepala Instansi Vertikal, Para Kuasa Pengguna Angaran (KPA) serta undangan lainnya.

Untuk diketahui bersama bahwa pada Hari Kamis 01 Desember 2022 telah dilaksanakan penyerahan Daftar Alokasi Dana Transfer Ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) Tahun Anggaran 2023 dan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) kepada para Gubernur seluruh Indonesia oleh Presiden RI.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sedangkan pelaksanaan penyerahan daftar Alokasi TKDD dan DIPA dari Gubernur Kalimantan Tengah kepada Bupati dan Wali Kota dan pengguna anggaran satuan kerja lingkup provinsi Kalteng dilaksanakan tanggal 2 Desember 2022 di Palangkaraya.

Bupati Barito Utara H Nadalsyah dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan Sekda Muhlis mengatakan Gubernur Kalteng dalam arahannya bahwa diminta kepada seluruh DIPA 2023 harus sudah diserahkan kepada seluruh satuan kerja di kabupaten kota Se Kalimantan Tengah paling lambat tanggal 15 Desember 2022.

“Sebagaimana tindak lanjut arahan Gubernur, Alhamdulillah pada hari ini Rabu 14 Desember 2022 dilaksanakan acara penyerahan DIPA 2023 kepada para KPA satuan kerja instansi vertikal di wilayah Kabupaten Barito Utara,” ujar Muhlis membacakan sambutan tertulis Bupati H Nadalsyah.

Disampaikan Muhlis, dalam arahan Presiden RI pada acara penyerahan DIPA 2023 di Istana Negara pada tanggal 1 Desember 2022 lalu yang isinya, pada saat ini ekonomi global tidak berada pada posisi yang normal, tidak dalam keadaan baik-baik saja.

“Oleh sebab itu kita semua harus betul-betul siap atas segala kemungkinan yang mungkin terjadi yang tanpa kita prediksi yang yanpa kita hitung semuanya kita harus siap bukan hanya untuk mampu bertahan tetapi juga bisa memampaatkan peluang yang ada,” tutur Muhlis.

Lebih lanjut ungkap Sekda Barut Muhlis, agar segera membelanjakan angaran DIPA yang sudah diserahkan dengan penyerapanyang terencana dan berkualitas sesuai ketentuan yang berlaku agar dapat memberikan mamfaat nyata kepada seluruh masyarakat.

“APBN 2023 harus bisa menjadi instrument yang responsive dan fleksibel untuk terus menjaga stabilnya pertumbuhan ekonomi ditengah melambatnya pertumbuhan ekonomi global,” terang Muhlis lagi.

Selain itu juga, agar terlaksananya anggaran Tahun 2023 harus bebas dari praktek-praktek yang berbau korupsi, kolusi dan nepotisme.

“Saya berharap agar kepala perangkat daerah pengelola DAK fisik dan Dana Desa selalu bersenergi dan berkoordinasi dengan instansi terkait dalam rangka percepatan penyalurannya agar tidak melampaui batas waktu yang telah ditentukan oleh Kementerian Keuangan,” pesan Bupati H Nadalsyah yang disampaikan Muhlis.

Oleh karena itu tutur Muhlis, marilah kita melaksanakan seluruh kegiatan yang dibiayai dari DIPA dan Dana TKDD ini dengan sebaik-baiknya sesuai rencana dan peruntukannya, transparan serta akuntabel, dalam rangka meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat.

“Saya mengucapkan selamat melaksanakan kegiatan-kegiatan Tahun 2023 secara optimal sesuai dengan tugas dan fungsinya masig-masing, semoga bermamfaat bagi masyarakat dan kemajuan daerah,” tutup Muhlis(*/rls/rif/lk2/red).

Berita Lainnya

Pererat Silaturahmi, Bank Kalteng Cabang Pulpis Gelar Halal bihalal Bersama Pemkab
LSR-LPMT Kalteng Hadiri Halal Bihalal di Kantor Gubernur, Tegaskan Dukungan untuk Pembangunan Daerah
Bupati Pulpis Imbau Agar ASN Dan TKHL Wanita Gunakan Pakaian Rapi Dan Sopan
Gubernur Kalteng Gelar Nobar Timnas U-17 Vs Korea Utara, Doorprize Jutaan Rupiah Menanti
Komunitas Facebook HKT Hadiri Halal Bihalal Bersama Gubernur Kalteng di Palangka Raya
Dlavan Bilyard dan Cafe Suguhkan Sensasi Bermain Biliar dengan Hidangan Spesial Bakso Ikan dan Mie Gacor
Mau Berwisata Yang Unik Dengan Tidak Menguras Isi Kantong, Datang Ke Pelabuhan Rambang Palangkaraya Naik Kapal Susur Sungai Kahayan Km Berkah
Kasir Indomaret Naikkan Harga Sepihak, Manajemen Minta Maaf ke Rumah Konsumen Palangkaraya
Berita ini 43 kali dibaca

Berita Lainnya

Rabu, 16 April 2025 - 19:43 WIB

Pererat Silaturahmi, Bank Kalteng Cabang Pulpis Gelar Halal bihalal Bersama Pemkab

Senin, 14 April 2025 - 17:22 WIB

LSR-LPMT Kalteng Hadiri Halal Bihalal di Kantor Gubernur, Tegaskan Dukungan untuk Pembangunan Daerah

Senin, 14 April 2025 - 15:55 WIB

Gubernur Kalteng Gelar Nobar Timnas U-17 Vs Korea Utara, Doorprize Jutaan Rupiah Menanti

Senin, 14 April 2025 - 13:46 WIB

Komunitas Facebook HKT Hadiri Halal Bihalal Bersama Gubernur Kalteng di Palangka Raya

Sabtu, 12 April 2025 - 14:14 WIB

Dlavan Bilyard dan Cafe Suguhkan Sensasi Bermain Biliar dengan Hidangan Spesial Bakso Ikan dan Mie Gacor

Sabtu, 12 April 2025 - 12:06 WIB

Mau Berwisata Yang Unik Dengan Tidak Menguras Isi Kantong, Datang Ke Pelabuhan Rambang Palangkaraya Naik Kapal Susur Sungai Kahayan Km Berkah

Sabtu, 12 April 2025 - 03:33 WIB

Kasir Indomaret Naikkan Harga Sepihak, Manajemen Minta Maaf ke Rumah Konsumen Palangkaraya

Jumat, 11 April 2025 - 12:48 WIB

Kapolsek Kahayan Hulu Utara Gelar “Jumat Curhat” Bersama Warga Tumbang Miri

Berita Terbaru

LINTAS POLRI

Kapolres Gunung Mas Disambut Meriah di Mako Polres Kuala Kurun

Rabu, 16 Apr 2025 - 10:52 WIB

LINTAS POLRI

Kapolres Gunung Mas Cek Kendaraan Dinas Demi Optimalisasi Kinerja

Rabu, 16 Apr 2025 - 10:47 WIB

You cannot copy content of this page