Fraksi PKB DPRD Kabupaten Barito Utara Sampaikan Dua Saran dan Masukan terhadap APBD Perubahan 2024

- Reporter

Sabtu, 7 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

LINTASKALIMANTAN I  Fraksi Partai Kebangkitan bangsa (F-PKB) DPRD Kabupaten Barito Utara menyambut baik diajukannya Rancangan Peraturan Daerah Perubahan APBD Tahun Anggaran 2024.

Karena menueur juru bicara Fraksi PKB, Suhendra hal ini merupakan amanat Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah, bahwa Kepala Daerah wajib menyampaikan Raperda Perubahan APBD kepada DPRD disertai penjelasan dan dokumen pendukung untuk di bahas dalam rangka memperoleh persetujuan bersama.
“Fraksi PKB berpendapat bahwa dalam penyusunan anggaran harus memandang bahwa upaya pencapaian kesejahteraan dan kemakmuran rakyat adalah orentasi dan tujuan utama dalam pembangunan,” kata Suhendra.
Sehingga kata dia setiap rupiah yang dianggarkan dalam APBD oleh Pemerintah Kabupaten Barito Utara seharusnya berbanding lurus dengan capaian peningkatan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Barito Utara.
Setelah Fraksi PKB membaca dan mencermati Pidato Pengantar Bupati, maka Fraksi PKB memberikan saran dan masukan kepada Pemkab barito Utara.
Pertama, Belanja Daerah sebesar Rp2.765.956.545.900,-, pada Perubahan APBD menjadi sebesar Rp3.175.488.638.559,-, bertambah sebesar Rp409.532.092.659,- atau 14,81 persen.
“Fraksi PKB meminta penjelasan sejauh mana anggaran belanja pada rancangan Perubahan APBD tahun anggaran 2024 ini berpihak pada layanan dasar masyarakat seperti pendidikan, kesehatan dan perekonomian? Program apa saja dan berapa anggaran yang direncanakan untuk pemenuhan ketiga program tersebut?,” kata Suhendra
Kedua, Fraksi PKB ingin mengetahui terkait organisasi yang ada di Kabupaten Barito Utara, berapa anggaran yang dianggarankan oleh Pemkab Barito Utara pada Perubahan Anggaran APBD Tahun Anggaran 2024. Organisasi apa saja, program apa saja yang rencananya akan dilaksanakan ?
“Dan setelah Fraksi PKB mencermati Pidato Bupati Barito Utara, dengan mengucapkan “Bismillahirrahmaanirraahim“ dan berharap atas Ridho Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa siap membahas Raperda tentang Perubahan APBD Tahun anggaran 2024,” kata juru bicara Fraksi PKB Barito Utara.(Af/tim)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berita Lainnya

11 Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Tiga Kali Mangkir Rapat Paripurna Perubahan APBD 2024
Rapat Paripurna Perubahan APBD Tahun 2024 Gagal Dilaksanakan, Dua Fraksi DPRD Tak Hadir Dalam Rapat
Anggota DPRD Barito Utara : Lomba Bercerita Bahasa Daerah Merupakan Terobosan Baru untuk Pelestarian Budaya
Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Apresiasi dan Dukung Dinkes Gelar Pertemuan Germas
H Tajeri : Paripurna DPRD ini untuk kepentingan Masyarakat Barito Utara
Rekomendasi Nama Unsur Pimpinan Ketua DPRD Barut dari Fraksi PD Turun, Ir Hj Mery Rukaini Ditunjuk
Rekom PDIP Turun, Henny Rosgiaty Rusli Ditunjuk Jadi Waket II DPRD Kabupaten Barito Utara
Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Dukung Sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Pelajar
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Lainnya

Selasa, 1 Oktober 2024 - 05:41 WIB

11 Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Tiga Kali Mangkir Rapat Paripurna Perubahan APBD 2024

Senin, 30 September 2024 - 13:40 WIB

Rapat Paripurna Perubahan APBD Tahun 2024 Gagal Dilaksanakan, Dua Fraksi DPRD Tak Hadir Dalam Rapat

Minggu, 29 September 2024 - 13:35 WIB

Anggota DPRD Barito Utara : Lomba Bercerita Bahasa Daerah Merupakan Terobosan Baru untuk Pelestarian Budaya

Minggu, 29 September 2024 - 13:34 WIB

Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Apresiasi dan Dukung Dinkes Gelar Pertemuan Germas

Jumat, 27 September 2024 - 13:22 WIB

H Tajeri : Paripurna DPRD ini untuk kepentingan Masyarakat Barito Utara

Kamis, 26 September 2024 - 13:20 WIB

Rekomendasi Nama Unsur Pimpinan Ketua DPRD Barut dari Fraksi PD Turun, Ir Hj Mery Rukaini Ditunjuk

Kamis, 26 September 2024 - 13:18 WIB

Rekom PDIP Turun, Henny Rosgiaty Rusli Ditunjuk Jadi Waket II DPRD Kabupaten Barito Utara

Rabu, 25 September 2024 - 13:09 WIB

Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Dukung Sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Pelajar

Berita Terbaru

LINTAS POLRI

Polres Kobar Terima Tim Supervisi Bidkum Polda Kalteng

Jumat, 25 Okt 2024 - 09:55 WIB

LINTAS TNI

Gelar Komsos, Kodim 1014/Pbn Jalin Komunikasi Dengan KBT

Jumat, 25 Okt 2024 - 09:49 WIB

LINTAS POLRI

Polsek Rakumpit Dampingi Penanaman Bibit Cabai di Pager

Kamis, 24 Okt 2024 - 15:54 WIB