Kapolsek Manuhing Gelar Jum’at Curhat di Talaken, Warga Keluhkan Anak Muda Ngebut Pakai Knalpot Bising

- Reporter

Jumat, 11 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN | Dalam rangka mendekatkan diri dengan masyarakat serta menyerap aspirasi warga, Polsek Manuhing menggelar kegiatan Jum’at Curhat di Kelurahan Talaken, Kecamatan Manuhing, Kabupaten Gunung Mas, Jumat (11/4/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Manuhing Iptu Teguh Triyono, S.H., M.M., mewakili Kapolres Gunung Mas AKBP Heru Eko Wibowo, S.I.K., M.H.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan yang menjadi bagian dari program Quick Wins Presisi Polri ini bertujuan untuk membangun komunikasi dua arah antara kepolisian dan masyarakat, serta menjadi wadah bagi warga untuk menyampaikan keluhan dan masukan terkait situasi kamtibmas di lingkungan mereka.

Dalam dialog tersebut, salah satu keluhan utama yang disampaikan warga adalah maraknya aksi kebut-kebutan yang dilakukan oleh anak-anak muda menggunakan sepeda motor berknalpot tidak standar di lingkungan perumahan. Kondisi ini dinilai sangat membahayakan, terutama karena banyak anak kecil bermain di sekitar lokasi tersebut.

Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Manuhing melalui Bripka Halin Sudarmadi menegaskan bahwa pihaknya akan meningkatkan patroli di wilayah rawan serta memberikan imbauan kepada para pengendara, khususnya anak muda, untuk lebih memperhatikan keselamatan diri sendiri dan orang lain.

“Kami akan mengambil langkah preventif dengan melakukan patroli rutin dan sosialisasi kepada masyarakat. Kami juga mengimbau para orang tua agar turut mengawasi anak-anaknya dalam berkendara, serta memastikan kendaraan yang digunakan sesuai standar,” ujar Bripka Halin.

Iptu Teguh Triyono menambahkan, kegiatan Jum’at Curhat ini menjadi sarana penting dalam menjalin silaturahmi serta memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Program Jum’at Curhat merupakan inisiatif dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melalui Divisi Humas Polri, yang bertujuan mempercepat pelayanan publik dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi. (*/rls/hms/red).

Berita Lainnya

Kebakaran Hebat Hanguskan Rumah, Toko, dan Bengkel di Desa Luwuk Langkuas  Gumas , Polsek Rungan Bantu Padamkan Api
Jamin Kenyamanan Ibadah Jumat Agung, Ditsamapta Polda Kalteng Gelar Pengamanan Gereja
Kapolsek Manuhing Gelar “Jumat Curhat”, Serap Aspirasi Warga Soal Keamanan Lingkungan
Polsek Sepang Gelar Kegiatan “Jumat Curhat”, Tanggapi Keluhan Warga Terkait Isu Hoaks di Media Sosial
Dengarkan Aspirasi Warga, Kapolsek Rungan Pimpin Langsung Kegiatan “Jum’at Curhat”
Kapolsek Kahayan Hulu Utara Gelar “Jumat Curhat”, Dengar Langsung Aspirasi Warga
Dansatbrimob Polda Kalteng Hadiri Upacara Hari Kesadaran Nasional, Tekankan Pentingnya Loyalitas dan Disiplin
Pawai Jalan Salib Meriahkan Perayaan Paskah Jemaat GKE Pandahang Kuala Kurun
Berita ini 14 kali dibaca

Berita Lainnya

Jumat, 18 April 2025 - 18:52 WIB

Kebakaran Hebat Hanguskan Rumah, Toko, dan Bengkel di Desa Luwuk Langkuas  Gumas , Polsek Rungan Bantu Padamkan Api

Jumat, 18 April 2025 - 13:16 WIB

Jamin Kenyamanan Ibadah Jumat Agung, Ditsamapta Polda Kalteng Gelar Pengamanan Gereja

Jumat, 18 April 2025 - 12:22 WIB

Kapolsek Manuhing Gelar “Jumat Curhat”, Serap Aspirasi Warga Soal Keamanan Lingkungan

Jumat, 18 April 2025 - 07:49 WIB

Polsek Sepang Gelar Kegiatan “Jumat Curhat”, Tanggapi Keluhan Warga Terkait Isu Hoaks di Media Sosial

Jumat, 18 April 2025 - 07:33 WIB

Kapolsek Kahayan Hulu Utara Gelar “Jumat Curhat”, Dengar Langsung Aspirasi Warga

Kamis, 17 April 2025 - 20:05 WIB

Dansatbrimob Polda Kalteng Hadiri Upacara Hari Kesadaran Nasional, Tekankan Pentingnya Loyalitas dan Disiplin

Kamis, 17 April 2025 - 19:12 WIB

Pawai Jalan Salib Meriahkan Perayaan Paskah Jemaat GKE Pandahang Kuala Kurun

Kamis, 17 April 2025 - 18:53 WIB

Ibadah Kamis Putih di Gereja Katolik Stasi St. Maria Tumbang Talaken Berlangsung Khidmat dan Aman Berkat Pengamanan Polsek Manuhing

Berita Terbaru

LINTAS BERITA

Jumat Curhat Pererat Sinergi Polri dan Warga di Gunung Mas

Jumat, 18 Apr 2025 - 08:30 WIB

You cannot copy content of this page