LINTAS KALIMANTAN | Guna meningkatkan kedisiplinan dan kewaspadaan dalam pelaksanaan tugas, Polresta Palangka Raya menggelar apel pagi yang diikuti oleh seluruh personel di halaman Mapolresta setempat, Kamis (10/4/2025).
Apel dipimpin oleh Kasatsamapta Polresta Palangka Raya AKP Suyatman yang memberikan arahan kepada seluruh anggota terkait pelaksanaan tugas, khususnya dalam hal penjagaan terhadap tahanan.
Dalam arahannya, AKP Suyatman menekankan pentingnya memedomani standar operasional prosedur (SOP) saat melaksanakan penjagaan guna menghindari kelalaian yang dapat berakibat fatal.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Jaga dengan baik para tahanan sesuai SOP, hindari kelengahan sekecil apapun. Kita tidak boleh lengah karena satu kelalaian bisa berdampak besar,” tegasnya mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H.
Ia juga mengingatkan kepada seluruh personel agar senantiasa menjaga kekompakan, kesehatan, dan meningkatkan kewaspadaan dalam menghadapi tugas-tugas ke depan.
Ditegaskannya bahwa kedisiplinan dan ketaatan terhadap SOP merupakan bagian dari upaya menjaga marwah dan kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri. (dk_reborn)