Mahasiswi di Palangka Raya Diancam Penyebaran Foto dan Video Syur, Oknum Mahasiswa Dibina dan Dimediasi oleh Virtual Police

- Reporter

Minggu, 19 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN |Tim Virtual Police Bidhumas Polda Kalteng yang dipimpin oleh Cak Sam kembali menegaskan pentingnya menjaga privasi dan menghindari tindakan yang melanggar norma, terutama di kalangan generasi muda. Kasus terbaru melibatkan seorang mahasiswi berinisial Bunga (20) dan mantan kekasihnya, Kumbang (22), yang sama-sama berasal dari Kabupaten Seruyan.

Hubungan asmara keduanya yang berlangsung setahun lalu berujung petaka setelah Kumbang mengancam akan menyebarkan foto dan video syur Bunga jika ia tidak menuruti keinginannya untuk melakukan perbuatan tidak pantas di tempat kosnya.

Bunga yang merasa terancam dan tidak tahan dengan tekanan tersebut akhirnya meminta bantuan kepada Cak Sam untuk memberikan efek jera kepada Kumbang. Bersama dengan Bunga dan pacar barunya, tim mendatangi kos Kumbang untuk menyelesaikan masalah ini secara langsung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut laporan, Kumbang kaget dan ketakutan saat tim Virtual Police datang. Setelah diberikan pembinaan, peringatan keras, dan pemahaman mengenai dampak hukum dari tindakannya, Kumbang meminta maaf kepada Bunga. Ia juga menghapus seluruh foto dan video yang dimilikinya dan berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya. Minggu 19 Januari 2025.

Cak Sam mengingatkan masyarakat, khususnya para remaja dan mahasiswa, untuk tidak melakukan tindakan yang dapat merugikan diri sendiri, seperti mendokumentasikan hal-hal yang tidak pantas. “Ini bisa menjadi ancaman di masa depan, bahkan menghancurkan masa depan seseorang. Jangan pernah kompromi soal privasi dan keamanan,” tegasnya.

Polda Kalteng mengapresiasi keberanian Bunga untuk melapor dan berharap kasus ini menjadi pelajaran penting bagi masyarakat luas. “Jangan takut untuk melaporkan tindakan seperti ini. Kami siap membantu agar pelaku mendapatkan efek jera dan korban merasa aman,” tambah Cak Sam.

Kasus ini pun selesai secara mediasi, dengan harapan tidak ada lagi tindakan serupa di masa mendatang. (*/rls/hms/red)

Berita Lainnya

Divisi Humas Polri Raih Penghargaan Most Engaging Lembaga di GSMS Award 2025
Kebakaran Hebat Hanguskan Rumah, Toko, dan Bengkel di Desa Luwuk Langkuas  Gumas , Polsek Rungan Bantu Padamkan Api
Jamin Kenyamanan Ibadah Jumat Agung, Ditsamapta Polda Kalteng Gelar Pengamanan Gereja
Kapolsek Manuhing Gelar “Jumat Curhat”, Serap Aspirasi Warga Soal Keamanan Lingkungan
Polsek Sepang Gelar Kegiatan “Jumat Curhat”, Tanggapi Keluhan Warga Terkait Isu Hoaks di Media Sosial
Dengarkan Aspirasi Warga, Kapolsek Rungan Pimpin Langsung Kegiatan “Jum’at Curhat”
Kapolsek Kahayan Hulu Utara Gelar “Jumat Curhat”, Dengar Langsung Aspirasi Warga
Dansatbrimob Polda Kalteng Hadiri Upacara Hari Kesadaran Nasional, Tekankan Pentingnya Loyalitas dan Disiplin
Berita ini 321 kali dibaca

Berita Lainnya

Sabtu, 19 April 2025 - 07:16 WIB

Divisi Humas Polri Raih Penghargaan Most Engaging Lembaga di GSMS Award 2025

Jumat, 18 April 2025 - 18:52 WIB

Kebakaran Hebat Hanguskan Rumah, Toko, dan Bengkel di Desa Luwuk Langkuas  Gumas , Polsek Rungan Bantu Padamkan Api

Jumat, 18 April 2025 - 13:16 WIB

Jamin Kenyamanan Ibadah Jumat Agung, Ditsamapta Polda Kalteng Gelar Pengamanan Gereja

Jumat, 18 April 2025 - 12:22 WIB

Kapolsek Manuhing Gelar “Jumat Curhat”, Serap Aspirasi Warga Soal Keamanan Lingkungan

Jumat, 18 April 2025 - 07:49 WIB

Polsek Sepang Gelar Kegiatan “Jumat Curhat”, Tanggapi Keluhan Warga Terkait Isu Hoaks di Media Sosial

Jumat, 18 April 2025 - 07:38 WIB

Dengarkan Aspirasi Warga, Kapolsek Rungan Pimpin Langsung Kegiatan “Jum’at Curhat”

Jumat, 18 April 2025 - 07:33 WIB

Kapolsek Kahayan Hulu Utara Gelar “Jumat Curhat”, Dengar Langsung Aspirasi Warga

Kamis, 17 April 2025 - 20:05 WIB

Dansatbrimob Polda Kalteng Hadiri Upacara Hari Kesadaran Nasional, Tekankan Pentingnya Loyalitas dan Disiplin

Berita Terbaru

LINTAS HUKUM || KRIMINAL

Polda Kalteng Ungkap 7 Kasus Narkoba, 274,6 Gram Sabu Dimusnahkan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 15:30 WIB

You cannot copy content of this page