LINTAS KALIMANTAN |Kapolres Katingan AKBP Chandra Ismawanto, S.I.K., bersama pejabat utama (PJU), lakukan pengecekan di pos pengamanan (Pam) dan pos pelayanan (Yan) Operasi Lilin Telabang 2024 dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru di wilayah Kabupaten Katingan, Kamis (26/12/2024) sekira pukul 09.30 WIB.
Dalam pengecekan tersebut Kapolres didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Katingan Ny. Fitri Chandra Ismawanto beserta pengurus.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pengecekan pos operasi tersebut dilakukan guna memastikan kesiapsiagaan personel dalam memberikan pelayanan dan pengamanan kepada masyarakat dalam gelaran Operasi Lilin Telabang 2024.
“Ini dilakukan guna mengecek kesiapan personel, sehingga dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat,” ujarnya.
Pada Operasi Lilin ini, Polres mendirikan dua pos yakni Pos Pam di Jalan Tjilik Riwut km. 15,5 Desa Hampalit dan Pos Yan di Jalan Tjilik Riwut km. 4 Kel. Kasongan Lama.
“Harapan kami dari Polres Katingan semoga perayaan natal dan tahun baru kali ini dapat berjalan aman dan kondusif sesuai harapan kita bersama. Sehingga masyarakat dapat menikmati hari libur natal dan tahun baru tanpa suatu kendala apapun,” pungkas Kapolres. (AR7)