Tingkatkan Penghijauan, Koramil Sukamara Galakkan Pembibitan Tanaman Keras

- Reporter

Minggu, 13 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN | Untuk meningkatkan upaya penghijauan di lahan terbuka hijau di wilayah Kabupaten Sukamara, Koramil 1014 – 06/Sukamara terus melakukan pembibitan pohon keras. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya dalam menjaga stok bibit tanaman, terutama tanaman keras.

“Kami turut bertanggung jawab untuk kelestrian lingkungan. Karena itu kami terus melakukan pembibitan tanaman keras dan buah-buahan di Makoramil,” ujar Danramil 1014 – 06/Sukamara Kapten Arm Ahmad Zubaidi, Minggu (13/10/2024).

Di tempat pembibitan yang berada belakang Makoramil, pihaknya melakukan penyemaian dan lainnya. Tanaman yang diprioritaskan yakni bibit tanaman keras seperti mahoni dan buah-buahan. Terlebih, tanaman keras ini mempunyai umur yang panjang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dengan melakukan pembibitan sendiri, kita bisa hemat biaya karena kalau penghijauan tidak perlu beli,” terangnya.

Kapten Zubaidi melanjutkan, untuk penanaman pohon, disesuaikan dengan peruntukannya. Seperti untuk di pinggir jalan, pohon tersebut tidak mungkin pohon yang memiliki diameter besar. Karena, bisa mengganggu dan juga dapat membahayakan.

“Kalau yang besar, takutnya ketika rapuh akan membahayakan. Makanya kita sesuaikan,” imbuhnya.

Menurutnya, semakin banyak masyarakat yang menanam pohon, akan semakin bagus. Terlebih, pohon berfungsi untuk menjaga ketersediaan air agar udara tidak menjadi panas.

“Sesuai dengan ketentuan, masyarakat yang membutuhkan, silahkan membuat pengajuan yang jelas, untuk apa dan dimana ditanamnya. Nanti, bibit itu akan kita berikan,” pungkasnya. (*)

Berita Lainnya

Gelar Garjas Periodik, Kodim 1014/Pbn Cek Kemapuan Fisik Prajurit
Dandim 1014/Pbn Hadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional
Personel Kodim 1016 Palangka Raya Laksanakan Garjas Periodik Semester II Tahun 2024
Dandim 1014/Pbn Berikan Al Qur’an Kepada Prajurit Dan PNS Muslim
Tingakatkan Sinergitas, Danramil Kumai Anjangsana Ke Kantor Desa Sebuai
Kapolres Gunung Mas Tekankan Netralitas dan Integritas Anggota Jelang Pilkada
Koramil Jelai Mendapat Giliran Dikunjungi Dandim 1014/Pbn
Peduli Sarana Ibadah, Babinsa Bantu Warga Gotong Royong Pengecoran Halaman Masjid Al-Ikhlas Kampuri
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Lainnya

Kamis, 24 Oktober 2024 - 08:24 WIB

Gelar Garjas Periodik, Kodim 1014/Pbn Cek Kemapuan Fisik Prajurit

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:50 WIB

Dandim 1014/Pbn Hadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional

Selasa, 22 Oktober 2024 - 07:32 WIB

Personel Kodim 1016 Palangka Raya Laksanakan Garjas Periodik Semester II Tahun 2024

Senin, 21 Oktober 2024 - 11:11 WIB

Dandim 1014/Pbn Berikan Al Qur’an Kepada Prajurit Dan PNS Muslim

Senin, 21 Oktober 2024 - 10:55 WIB

Tingakatkan Sinergitas, Danramil Kumai Anjangsana Ke Kantor Desa Sebuai

Senin, 21 Oktober 2024 - 10:28 WIB

Kapolres Gunung Mas Tekankan Netralitas dan Integritas Anggota Jelang Pilkada

Jumat, 18 Oktober 2024 - 17:37 WIB

Koramil Jelai Mendapat Giliran Dikunjungi Dandim 1014/Pbn

Jumat, 18 Oktober 2024 - 07:06 WIB

Peduli Sarana Ibadah, Babinsa Bantu Warga Gotong Royong Pengecoran Halaman Masjid Al-Ikhlas Kampuri

Berita Terbaru

LINTAS POLRI

Polsek Rakumpit Dampingi Penanaman Bibit Cabai di Pager

Kamis, 24 Okt 2024 - 15:54 WIB