LINTAS KALIMANTAN | Polresta Palangka Raya – Gerbong kepemimpinan Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng saat ini kembali mengalami pergeseran.
Hal tersebut berdasarkan Surat Telegram Kapolri nomor : ST/1237/VI/KEP./2024 yang dikeluarkan pada tanggal 25 Juni tahun 2024 lalu.
Dimana, berdasarkan surat telegram tersebut, jabatan Kapolresta Palangka Raya yang dipegang Kombes Pol Budi Santosa, S.I.K., M.H., diserahkan kepada Kombes Pol Boy Herlambang, S.I.K., M.Si.
Dari informasi yang terhimpun, yang akan menjabat sebagai Kapolresta yaitu sama-sama dari alumni Akpol 99.
Anggota Polri yang lama bertugas di Pulau Sumatera ini juga pernah melaksanakan tugasnya di Polda Kalteng yaitu pada tahun 2014 hingga 2017.
Di Polda Kalteng, mantan Batalyon Endra Dharmalaksana tercatat pernah menjabat sebagai Kabagwasidik Ditreskrimum Polda Kalteng sekitar 6 bulan.
Selain itu, lulusan Sespimmen tahun 2014 tersebut juga pernah menduduki Dirpolairud Polda Kepri dan Kabagpustaka Waketbidminwa STIK Lemdiklat Polri sebelum akhirnya menjabat Kapolresta Palangka Raya.
“Dengan dikeluarkannya surat telegram Kapolri tentang mutasi, kami dari keluarga besar Polresta Palangka Raya tentu mengucapkan terima kasih atas dedikasi Kombes Pol Budi selama menjabat,” ungkap Wakapolresta AKBP Moch Isharyadi Fitriawan, S.I.K., M.M., Rabu (17/7/2024) pagi.
“Kemudian pada kesempatan yang baik ini pula, kami dari keluarga besar Polresta Palangka Raya pun mengucapkan selamat datang untuk Kombes Pol Boy Herlambang dan keluarga di Kota Palangka Raya,” pungkasnya.(dk_reborn)