Peduli Terhadap Korban Banjir PT VDTM Serahkan Bantuan 1.523 Paket Sembako Kepada 4 Desa Binaan

- Reporter

Kamis, 1 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Victor Dua Tiga Mega (PT VDTM) menyerahkan bantuan kepada empat Desa binaan yang terdampak banjir beberapa hari lalu. Baru-baru ini.

LINTAS KALIMANTAN || Bencana banjir yang melanda wilayah Kabupaten Barito Utara (Barut) banyak mengundang simpati dari berbagai pihak, baik dari Pemerintah Daerah, pihak swasta maupun dari pihak perusahaan tambang batu bara yang berinvestasi di Barito Utara.

Seperti halnya perusahaan tambang batu bara PT Victor Dua Tiga Mega (VDTM) yang berada di wilayah Desa Luwe Hulu Kecamatan Lahei Barat. Melalui Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) PT VDTM menyerahklan bantuan sebanyak 1.523 paket sembako kepada warga masyarakat di 4 (empat) desa binaan VDTM yang terdampak banjir beberapa waktu lalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Head HRGA PT VDTM, David Dere didampingi External PT VDTM, Iskandar, Rabu (31/1/2024) mengatakan melalui program PPM PT VDTM, pihaknya menyalurkan bantuan untuk korban terdampak banjir beberapa waktu lalu untuk 4 (empat) desa binaan PT VDTM.

“Hari ini penyerahan bantuan terakhir kita serahkan di Desa Luwe Hulu melalui program PPM dari PT VDTM. Bantuan berupa paket sembako sebanyak 311 paket,” kata David Dere, Rabu (31/1/2024).

Adapun 4 (empat) desa binaan perusahaan yaitu Desa Luwe Hulu, Desa Luwe Hilir, Desa Jangkang Baru dan Desa Muara Inu.

Sebelumnya kata dia, pada hari Minggu tanggal 28 Januari 2024 diserahkan bantuan untuk Desa Luwe Hilir sebanyak 200 paket sembako untuk korban banjir. “Dihari yang sama juga kita langsung serahkan bantuan sebanyak 340 paket sembako untuk Desa Jangkang Baru,” kata David Dere.

Dan pada Senin tanggal 29 Januari 2024, bantuan kita serahkan di Desa Muara Inu sebanyak 672 paket sembako. “Bantuan yang kita serahkan di empat desa binaan tersebut berdasarkan data warga yang terdampak banjir yang disampaikan masing-masing kepala desa,” ucapnya.

Lebih lanjut dikatakannya bantuan ini merupakan bentuk kepedulian pihak perusahaan terhdap warga masyarakat yang terdampak musibah atau bencana banjir yang melanda di Kabupaten Barito Utara.

Ia juga berharap bantuan yang diserahkan melalui program PPM dari PT VDTM ini bisa bermanfaat bagi warga masyarakat yang terdampak banjir beberapa hari yang lalu. “Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan bernilai ibadah,” kata dia didampingi External PT VDTM, Iskandar dan Anita Ali.

Sementara Camat Lahei Barat Adi Suwarman dihubungi melalui pesan WhatsApp (WA), Rabu (31/1/2024) menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak perusahaan dalam hal ini PT Victor Dua Tiga Mega atas bantuan berupa sembako kepada warga di 4 desa binaannya yang terdampak banjir.

Selaku Camat Lahei Barat dirinya sangat mengapresiasi dengan adanya perhatian dari pihak perusahaan khususnya PT VDTM yang telah membantu warga yang terdampak banjir dengan memberikan bantuan sembako.

“Semoga bantuan yang diserahkan oleh pihak perusahaan ini bisa membantu atau meringankan beban warga yang terkena dampak banjir serta tak dapat beraktivitas terganggunya akibat tingginya curah hujan di wilayah Barito Utara,” kata Camat Lahei Barat Adi Suwarman. (*/rif-ang/red).

Berita Lainnya

Upacara Tiwah di Timpah, Wujud Penghormatan Suku Dayak kepada Leluhur
Mau Berwisata Yang Unik Dengan Tidak Menguras Isi Kantong, Datang Ke Pelabuhan Rambang Palangkaraya Naik Kapal Susur Sungai Kahayan Km Berkah
Kinerja Humanis dan Profesional Polri Tangani Arus Mudik Lebaran 2025, Mendapat Apresiasi Dari Ketum Persis
Pemdes Timpah Salurkan Susu Gratis untuk Ibu Hamil, Upaya Cegah Stunting Sejak Dini
Ketua MUI Apresiasi Penanganan Arus Mudik Lebaran 2025: Wujud Sinergi Polri, TNI dan Pemerintah
Dirut Jasa Raharja Apresiasi Korlantas Polri, Fatalitas Kecelakaan Tol Turun 72 Persen Saat Lebaran 2025
Presiden Prabowo: Pengamanan Mudik Lebaran 2025 Adalah Prestasi Besar, Kecelakaan Turun 30 Persen
Presiden Apresiasi Kapolri, Menhub, dan TNI Atas Pengamanan Mudik Membanggakan
Berita ini 78 kali dibaca

Berita Lainnya

Senin, 14 April 2025 - 16:14 WIB

Upacara Tiwah di Timpah, Wujud Penghormatan Suku Dayak kepada Leluhur

Sabtu, 12 April 2025 - 12:06 WIB

Mau Berwisata Yang Unik Dengan Tidak Menguras Isi Kantong, Datang Ke Pelabuhan Rambang Palangkaraya Naik Kapal Susur Sungai Kahayan Km Berkah

Jumat, 11 April 2025 - 10:58 WIB

Kinerja Humanis dan Profesional Polri Tangani Arus Mudik Lebaran 2025, Mendapat Apresiasi Dari Ketum Persis

Kamis, 10 April 2025 - 10:03 WIB

Pemdes Timpah Salurkan Susu Gratis untuk Ibu Hamil, Upaya Cegah Stunting Sejak Dini

Kamis, 10 April 2025 - 08:12 WIB

Ketua MUI Apresiasi Penanganan Arus Mudik Lebaran 2025: Wujud Sinergi Polri, TNI dan Pemerintah

Rabu, 9 April 2025 - 14:49 WIB

Dirut Jasa Raharja Apresiasi Korlantas Polri, Fatalitas Kecelakaan Tol Turun 72 Persen Saat Lebaran 2025

Selasa, 8 April 2025 - 16:45 WIB

Presiden Prabowo: Pengamanan Mudik Lebaran 2025 Adalah Prestasi Besar, Kecelakaan Turun 30 Persen

Senin, 7 April 2025 - 12:41 WIB

Presiden Apresiasi Kapolri, Menhub, dan TNI Atas Pengamanan Mudik Membanggakan

Berita Terbaru

LINTAS HUKUM || KRIMINAL

Kurang dari 24 Jam, Polisi Amankan Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut

Kamis, 17 Apr 2025 - 09:21 WIB

You cannot copy content of this page