Pj. Bupati Kobar Salurkan Bantuan Kepada Warga Terdampak Banjir

- Reporter

Sabtu, 27 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN | Pj. Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Budi Santosa memberikan bantuan di dua desa yang terdampak banjir. Adapun desa yang di kunjunginya Desa Kumpai Batu Bawah dan Terantang, Kecamatan Arut Selatan, Kobar, pada Sabtu 27 Januari 2024.

Dalam lawatannya ini selain menyalurkan 400 paket sembako dan juga beliau menyempatkan diri untuk meninjau langsung area irigasi persawahan di desa guna mengetahui situasi daerah sehingga pembangunan kedepan lebih baik lagi.

Pj. Bupati Budi santosa menyampaikan penyaluran bantuan ini adalah respon dari pemerintah daerah terhadap musibah yang melanda para petani, dimana tanaman mereka tergenang banjir.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain sebagai bentuk solidaritas, penyaluran bantuan ini juga merupakan upaya konkret Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kobar dalam menanggulangi inflasi yang dapat terjadi akibat bencana alam.

Pj. Bupati Budi Santosa menambahkan, pentingnya bantuan ini sebagai bentuk dukungan bagi para petani yang sedang mengalami kesulitan akibat bencana alam.

“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban para petani yang terdampak banjir,” ujarnya.

Tak hanya menyalurkan paket sembako secara simbolis, Pj. Bupati juga menyempatkan diri untuk meninjau langsung area irigasi persawahan di desa. Kunjungan ini untuk memahami secara langsung dampak yang ditimbulkan oleh banjir serta mengevaluasi kebutuhan yang masih dibutuhkan oleh para petani.

Para petani yang menerima bantuan ini menyambut baik kehadiran Pj. Bupati dan mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuannya dalam situasi sulit ini.

Mereka berharap agar bantuan ini dapat menjadi dorongan semangat untuk kembali bangkit dan mengatasi kesulitan yang mereka hadapi.

Dengan adanya aksi seperti ini, diharapkan semangat gotong royong dan kepedulian terhadap sesama tetap terjaga, sehingga proses pemulihan pasca-banjir dapat berjalan lebih lancar dan efektif bagi masyarakat petani di Kobar. (*/rls/prkm/red)

Berita Lainnya

Gubernur Kalteng : Tingkatkan Kolaborasi, Di Momen HUT ke-65 Kabupaten Kotawaringin Barat
Ini Tanggapan, Ketua PHRI Kalteng Suriansyah Halim : Dampak Operasi Telabang Peti 2024 Terhadap Masyarakat Kecil di Kalteng
Lomba Masak Tradisional, Kelurahan Raja Raih Juara Harapan Dua 
Pengukuhan Pengurus Perkumpulan Masyarakat Batak Natio (PMBN) di Kobar
Pastikan Acara Budaya Naik Dango Terlaksana 21 Mei 2024, Ini Kata Camat Monterado
Pemdes Timpah Menyalurkan BLT Dana Desa Tahun 2024 Triwulan I Dan II
Pemerintah Desa Timpah Menyalukan BLT Dana Desa Tahun 2024
Bupati Bengkayang : Warisan Seni dan Budaya, Adat Istiadat, Agar Masyarakat Terus Merasa Memiliki
Berita ini 25 kali dibaca

Berita Lainnya

Kamis, 3 Oktober 2024 - 12:15 WIB

Gubernur Kalteng : Tingkatkan Kolaborasi, Di Momen HUT ke-65 Kabupaten Kotawaringin Barat

Sabtu, 20 Juli 2024 - 13:58 WIB

Ini Tanggapan, Ketua PHRI Kalteng Suriansyah Halim : Dampak Operasi Telabang Peti 2024 Terhadap Masyarakat Kecil di Kalteng

Senin, 20 Mei 2024 - 16:19 WIB

Lomba Masak Tradisional, Kelurahan Raja Raih Juara Harapan Dua 

Sabtu, 11 Mei 2024 - 19:22 WIB

Pengukuhan Pengurus Perkumpulan Masyarakat Batak Natio (PMBN) di Kobar

Rabu, 8 Mei 2024 - 10:31 WIB

Pastikan Acara Budaya Naik Dango Terlaksana 21 Mei 2024, Ini Kata Camat Monterado

Minggu, 7 April 2024 - 08:39 WIB

Pemdes Timpah Menyalurkan BLT Dana Desa Tahun 2024 Triwulan I Dan II

Minggu, 7 April 2024 - 07:22 WIB

Pemerintah Desa Timpah Menyalukan BLT Dana Desa Tahun 2024

Sabtu, 6 April 2024 - 19:56 WIB

Bupati Bengkayang : Warisan Seni dan Budaya, Adat Istiadat, Agar Masyarakat Terus Merasa Memiliki

Berita Terbaru

LINTAS BERITA

Dandim 1011/Klk bersama Forkopimda Tinjau TPS

Rabu, 27 Nov 2024 - 15:01 WIB