LINTASKALIMANTAN.CO || Polsek Sepang Jajaran Polres Gunung Mas membuka ruang untuk menampung saran dan keluhan masyarakat terkait permasalahan apapun kepada Polisi ,khususnya Polsek Sepang dalam hal ini melaksanakan kegiatan Jumat Curhat di sekitar Kelurahan Sepang Simin Kecamatan Sepang Kabupaten Gunung Mas , Jumat (20/1/2023).
Program “Jumat Curhat” yang digagas Mabes Polri ini diperuntukkan bagi Polda,Polres,hingga Polsek, supaya kepolisian menerima curhatan masyarakat terkait tugas anggota di lapangan termasuk memberi saran dan masukan atas hal yang dirasakan masyarakat.
Di kegiatan “Jumat Curhat” ini warga bisa menyampaikan soal keluhan,kritik maupun saran kepada Polisi secara langsung yang berkaitan dengan kinerja kepolisian atau gangguan kamtibmas.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kapolres Sepang Ipda Neno Efendo,S.H , saat dikonfirmasi saat kegiatan mengatakan program jumat curhat merupakan salah satu upaya pembinaan kemitraan Polsek.Sepang dengan masyarakat, dimana Polri dapat berinteraksi secara langsung dengan masyarakat untuk mendengarkan saran, kritikan, masukan serta aduan masyarakat.
“Dalam kegiatan ini kami menampung segala masukan dan saran dari masyarakat, dan semampunya akan kami berikan solusi segala permasalahan yang ada” ujar Kapolsek .
Di samping itu, menurutnya Jumat Curhat juga sebagai mewujudkan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Sepang tetap dalam keadaan aman dan kondusif.
“Seperti tadi warga menyampaikan keluh kesah, curhatan atau saran masukan kepada kami, supaya kami bisa tindaklanjuti segera sehingga permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan dengan mudah” terang Ipda Neno.
Warga Kelurahan Sepang Simin dan sekitarnya mengucapkan terima kasih kepada Polsek Sepang dengan diadakannya kegiatan jumat curhat ini, dirinya dapat menyampaikan permasalahan yang terjadi saat ini di desanya.
“Saya pribadi berterima kasih kepada Kapolsek dan personil yang saat ini menampung saran dan masukan saya dan saya berharap, saran saya kepada bapak Kapolsek dapat diterima dan dilaksanakan” ungkapnya.
Ipda Neno mengungkapkan, kegiatan Jumat Curhat ini merupakan program Kapolri untuk kemajuan Institusi Polri, sekaligus untuk meningkatkan Pelayanan Polri kepada masyarakat.
“Dengan jumat curhat, Polri Khususnya Polsek Pengkadan berharap pelayanan kepolisian dapat ditingkatkan sehingga Polri Lebih dicintai masyarakat,” tutup Kapolsek.(*/rls/Sgn/red).