LINTASKALIMANTAN.CO || Bertempat di halaman Mako Polres Jalan Bukit Hibul Selatan Nanga Bulik, Polres Lamandau, Polda Kalteng bersama instansi terkait melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Lilin Telabang 2022, Kamis (22/12/2022) pagi.
Apel gelar pasukan tersebut dipimpin Bupati Lamandau H. Hendra Lesmana dan dihadiri Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono, S.I.K, Dandim 1017/Lmd Letkol Inf. Dwi Dipoyono, S.Sos, unsur Forkopimda Kabupaten Lamandau, Kepala Dinas/Badan Kabupaten Lamandau dan peserta apel yang terdiri dari Personel Polres Lamandau, Personel Kodim 1017/Lmd, BPBD Kab. Lamandau, Dinas Perhubungan Kab. Lamandau, Satpol dan Kab. Lamandau dan Pramuka Saka Bhayangkara.
Dalam kesempatan tersebut, dilakukan pengecekan sarana prasarana pengamanan Natal dan tahun baru 2022 diantaranya ranmor roda enam, ranmor roda empat, ranmor roda dua, alkom, senjata organik dan perlengkapan perorangan lainnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam sambutannya, Bupati Lamandau H. Hendra Lesmana menyampaikan amanat Kapolri diantaranya untuk mewaspadai potensi gangguan yang terjadi selama nataru, pada sisi kesehatan harus tetap waspada terhadap potensi terjadinya lonjakan covid 19, pada sisi keamanan waspadai kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas jalan dan penyeberangan antar pulau serta kepadatan pada bandara, terminal dan pelabuhan.
Terkait kejahatan di bulan Desember didominasi oleh Kejahatan konvensional melihat hal agar di tingkatkan patroli daerah rawan dan obyek vital serta sosialisasikan standart keamanan lingkungan dan tempat tinggal.
Selain itu waspadai aksi terorisme dengan mengedepankan deteksi dini dan preventive srike dan antisipasi bencana alam dengan persiapkan tim tanggap bencana, tim rehabilitasi serta sarana prasarana pendukung.
Tidak kalah penting adalah pengedalian ketahanan pangan dan BBM, agar di lakukan monitoring di lapangan bersama satgas pangan dan stakeholder terkait guna memastikan ketersedian pangan dan BBM aman.
Guna mendukung berbagai upaya pengamanan pada operasi lilin 2022, agar di optimalkan peran Command Center yang di lengkapi dengan berbagai Fitur dan terintegrasi dengan CCTV di lapangan, sehingga upaya pengawasan maupun pengambilan kepetusan dapat di ambil secara cepat serta tepat guna menghadapi perkembangan dinamika situasi di lapangan.
“Keberhasilan operasi lilin tahun 2022 merupakan tanggung jawab bersama, perkuat sinergitas dan siliditas dalam melaksanakan operasi, guna menjaga situasi tetap aman dan nyaman sehingga masyarakat dapat menjalan natal dengan khidmad dan merayakan tahun baru dengan penuh suka cita”
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono, S.I.K. menyampaikan dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2022 dan tahun baru 2023 Polres Lamandau menerjunkan personil sebanyak 40 orang untuk melaksanakan pengamanan di gereja – gereja dan tempat tempat wisata di wilayah Kabupaten Lamandau, selain itu personil juga di tempat kan di Pos pengamanan Batu Batanggui dan Pos Pelayanan di Simpang Sepaku, dalam ops lilin telabang ini Polri di bantu oleh personil TNI dan Dinas terkait lainnya.
Pelaksanaan Ops Lilin 2022 di laksanakan selama 11 hari mulai dari tanggal 23 Desember sampai dengan 2 Januari 2023 serentak di seluruh wilayah Republik Indonesia dan dilanjutkan dengan KRYD mulai tanggal 3 januari sampai dengan 9 Januari 2023, tambahnya.
Usai Pelaksanaan Apel Gelar pasukan di lanjutkan pemeriksaan sarana Prasarana pengamanan Nataru oleh Bupati Lamandau, Kapolres Lamandau, Dandim 1017 Lamandau dan unsur unsur terkait lainnya. (*/Rls/Hms/Red).