LINTASKALIMANTAN.CO || Semenjak diselenggarakannya beberapa waktu yang lalu, keberadaan dan tujuan TMMD (TNI Manunggal Masuk Desa) reguler ke-115 terus menunjukan arti positif bagi masyarakat.
Dimana, berlokasi di Kelurahan Petuk Katimpun tercatat ada beberapa program yang diselenggarakan pihak Kodim 1016/ Palangka Raya untuk warga setempat.
Salah satu program yang paling dirasakan oleh para warga yakni dengan adanya perbaikan sekaligus pembangunan jalan umum yang tentu saja dapat mempermudah akses masyarakat dalam melakukan transportasi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kali ini, Selasa (18/10/2022) pagi, Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng Kombes Pol Budi Santosa, S.I.K., M.H., terlihat mendampingi dan menyerahkan Bansos yang dipimpin oleh Ketua Tim Wasev TMMD Reguler ke 115 di Kodim 1016/Palangka Raya, Mayjen TNI Bambang Supardi, S.I.P., M.M.
“Kami sebagai aparat keamanan tentu berharap, melalui Bansos yang diselenggarakan, seluruh lapisan masyarakat khususnya yang ada di Kelurahan Petuk Katimpun bisa merasakan kehadiran kami disetiap roda kehidupan mereka,” kata Kapolresta.
“Dengan diselenggarakannya kegiatan tersebut secara bersama-sama, bisa membuktikan, jika TNI-Polri khususnya pada wilayah Kota Palangka Raya akan selalu bersinergi demi masyarakat,” tutupnya.(*/rls/hms/red).