Tim Asistensi Tehnis Pusterad Kunjungi Koramil Model Kodim 1016 Palangka Raya 

- Reporter

Kamis, 15 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTASKALIMANTAN.CO || Koramil 1016-01/Pahandut Kodim 1016/Palangka Raya mendapat kunjungan Kolonel Inf Utten Simbolon yang merupakan Ketua Tim Asnis Pusterad Binsiap Apwil Dan Puanter bersama anggota Kapten Inf Darmanto.

Tim asistensi ini diterima oleh Kasdim 1016/Palangka Raya Letkol Inf Abdul Salim di Makodim pada rabu (14/9) kemaren dan selanjutnya tim berangkat menuju Koramil Model di Kecamatan Pahandut.‬‪ Setibanya di Makoramil Pahandut tim di sambut oleh Danramil Mayor Inf Rudiyanto dengan dilanjutkan arahan dari ketua tim asistensi Kolonel Inf Utten Simbolon.

‪Kolonel Inf Utten Simbolon menyampaikan bahwa Koramil Model merupakan wadah atau tempat untuk membina anggota yang baru masuk ke Satuan Teritorial agar dapat menjalankan tugas sesuai dengan fungsi di satuan Teritorial.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kuasai kemampuan 5 sikap Teritorial dan Aplikasikan dengan baik agar kita tetap dicintai oleh Rakyat,” ujar Kolonel Inf Utten Simbolon.

Ia menegaskan, Tugas pokok sebagai Prajurit TNI AD di kewilayahan harus di jalankan dengan maksimal dan tetap ingat pada keluarga agar berjalan seimbang, serta pegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI, dan Perintah Harian Kasad.

Sementara itu Kepala Staf Kodim (Kasdim) Letkol Inf Abdul Salim saat konfirmasinya melalui Penerangan Kodim, Kamis (15/9) mewakili Dandim 1016/Palangka Raya sangat berterima kasih kepada tim dari Pusterad yang telah memberikan arahan tentang Koramil Model, untuk itu kualitas dan kuantitas di Koramil Model menjadi prioritas yang utama.

Ditambahkan Danramil 1016-01/Pahandut Mayor Inf Rudiyanto mengatakan, Koramil Model mempunyai tugas yang berbeda dengan Koramil lainnya sebab di samping melaksanakan tugas kepelatihan bagi aparat teritorial (Apter) Koramil model juga harus mempunyai Bintara tinggi latihan (Batilat) dengan tugas membantu pimpinan/ Danramil untuk dapat mengkoordinir tugas-tugas pelatihan yang di selenggarakan di Koramil Model. (*/rls/pen/red).

Berita Lainnya

Babinsa Koramil 01/Pahandut Pengamanan Kegiatan Ibadah Paskah Tahun 2025
Juara Kontes Kambing Katagori Ekstrem Dengan Berat 98,40 Kg, di Lanud Iskandar Pangkalan Bun
Danramil Rungan Lettu Inf Sukaeri Hadiri Ritual Tiwah Massal di Desa Jangkit, Gunung Mas
Manfaatkan Lahan Kosong, Koramil 1016-01/Pahandut Budidayakan Ikan Lele untuk Dukung Ketahanan Pangan
Danrem 102/Pjg Terima Silaturahmi Kapolda Kalteng Untuk Perkuat Sinergitas TNI Polri
Dandim 1011/Klk Pimpin Korp Raport Kenaikan Pangkat Personel
Halal Bihalal Kodim 1016/Palangka Raya Pererat Silahturahmi
Dukung Swasembada Pangan, Kodim 1016/Palangka Raya Ikut Panen Raya Padi di Pulang Pisau
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Lainnya

Senin, 21 April 2025 - 09:56 WIB

Babinsa Koramil 01/Pahandut Pengamanan Kegiatan Ibadah Paskah Tahun 2025

Minggu, 20 April 2025 - 15:19 WIB

Juara Kontes Kambing Katagori Ekstrem Dengan Berat 98,40 Kg, di Lanud Iskandar Pangkalan Bun

Kamis, 17 April 2025 - 18:32 WIB

Danramil Rungan Lettu Inf Sukaeri Hadiri Ritual Tiwah Massal di Desa Jangkit, Gunung Mas

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Manfaatkan Lahan Kosong, Koramil 1016-01/Pahandut Budidayakan Ikan Lele untuk Dukung Ketahanan Pangan

Senin, 14 April 2025 - 14:41 WIB

Danrem 102/Pjg Terima Silaturahmi Kapolda Kalteng Untuk Perkuat Sinergitas TNI Polri

Jumat, 11 April 2025 - 01:06 WIB

Dandim 1011/Klk Pimpin Korp Raport Kenaikan Pangkat Personel

Rabu, 9 April 2025 - 10:28 WIB

Halal Bihalal Kodim 1016/Palangka Raya Pererat Silahturahmi

Selasa, 8 April 2025 - 08:09 WIB

Dukung Swasembada Pangan, Kodim 1016/Palangka Raya Ikut Panen Raya Padi di Pulang Pisau

Berita Terbaru

LINTAS BERITA

DPRD Pulpis Gelar Paripurna Ke-9, Agenda Pidato Bupati Ranwal RPJMD

Senin, 21 Apr 2025 - 17:53 WIB

You cannot copy content of this page