Lagi, Tim Macan Polsek Dusel Berhasil Bekuk Pelaku Pencurian Rumah Kosong

- Reporter

Rabu, 20 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTASKALIMANTAN.CO || Gerak cepat yang diperagakan anggota Tim Macan, Unit Resrim Polsek Dusun Selatan (Dusel), jajaran Polres Barito Selatan (Barsel), patut diajungi jempol. Pasalnya, pelaku spesialis pembobol rumah kosong yang meresahkan warga kota Buntok akhir-akhir ini, akhirnya berhasil dibekuk.

Terduga pelaku pencurian terungkap, adalah seorang pria berinisial AN (42) yang kesehariannya bekerja sebagai petani. Merupakan warga Desa Terusan, Kecamatan Dusun Utara. Dia mengakui, terkahir kali beraksi membobol sebuah barak kosong di bilangan jalan Kaladan, Gg. Palapa V, RT. 14, Buntok.

Kronologis penangkapan terhadap AN, ungkap pihak kepolisian berawal dari laporan warga, yang mengadu ke Mapolsek setempat pada Senin (18/4/2022), setelah saksi (korban) mendapati sejumlah barang elektronik miliknya raib. Tak butuh waktu lama, tim Macan bergerak dan berhasil mengamankan tersangka sekitar pukul 11.45 WIB pada hari itu juga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pada hari Senin (18/4/22) sekitar pukul 10.45 WIB pelapor datang ke Mapolsek Dusel, untuk melaporkan telah terjadinya tindak pidana pencurian. Setelah menerima laporan, kami langsung melakukan penyelidikan, hingga pukul 11.45 WIB, dan berhasil mengamankan terduga pelaku, di sebuah barak jalan Agung kel. Buntok Kota,” kata Kapolsek Dusel Iptu Suranto,SH didampingi Kanit Reskrim Aiptu Nopi Juniansyah,SH, usai penangkapan.

Kepada awak media Kapolsek menguraikan, bahwa kejadian tindak pidana pencurian tersebut sebenarnya sudah terjadi pada hari Kamis, (3/3/2022) bulan lalu. Dan itu dilakukan tersangka sekitar pukul 08.00 WIB. Namun oleh sebagian korban, lanjutnya kejadian itu baru dilaporkan pada hari ini ke Mapolsek Dusel.

“Pada saat dilakukan penagkapan, pelaku sedang beristirahat siang di rumah, dan langsung kita amankan tanpa adanya perlawanan. Kemudian, Tim melakukan penggeleledahan di tempat tinggal pelaku, dan menemukan sejumlah barang bukti,” ungkap Suranto lebih jauh.

Adapun barang bukti yang berhasil ditemukan, bebernya berupa 1 (satu) unit TV LED merk LG 32 Inci warna hitam, 1 (satu) unit mesin cuci warna biru merk Panasonic, 1 (satu) set Kompor Gas warna hitam merk Miyako, dan 1 (satu) buah Magic Jar merk Queen KJ-85 OR, serta 1 (satu) buah lemari kaca almunium.

Kapolsek menegaskan setelah dibekuk, pelaku beserta barang bukti langsung diamankan ke Mapolsek Dusel. “Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, pelaku dikenakan pasal 363 Ayat (1) ke-3, ke-5 KUHPidana, dan Pasal 64 Ayat (1) KUHPidana,”
(*/rls/polres/Wln/red)

Berita Lainnya

Tingkatkan Kemampuan Fisik,Kodim 1011/Kuala Kapuas Garjas Bagi Prajurit
Peduli Sesama, Polres Kobar Berikan Bansos Untuk Warga Yang Membutuhkan
KPU Pulang Pisau Gelar Debat Publik Pertama Paslon Bupati dan Wakil Bupati Untuk Pilkada Mendatang
Komitmen Netral Dalam Pilkada 2024, Bidhumas Polda Kalteng Gelar Penandatanganan Pakta Integritas
Jelang Pilkada, Pemda Kotabaru Gelar Rapat Kordinasi
Jelang Pilkada, Pemda Kotabaru Gelar Rapat Kordinasi
Festival Ajang Kreatifitas Bamega Resmi di Buka
Disparpora Kotabaru Kembali Gelar Festival Ajang Kreatifitas Bamega, Simak Tanggalnya
Berita ini 48 kali dibaca

Berita Lainnya

Kamis, 24 Oktober 2024 - 20:48 WIB

Tingkatkan Kemampuan Fisik,Kodim 1011/Kuala Kapuas Garjas Bagi Prajurit

Kamis, 24 Oktober 2024 - 05:55 WIB

Peduli Sesama, Polres Kobar Berikan Bansos Untuk Warga Yang Membutuhkan

Kamis, 24 Oktober 2024 - 03:45 WIB

KPU Pulang Pisau Gelar Debat Publik Pertama Paslon Bupati dan Wakil Bupati Untuk Pilkada Mendatang

Rabu, 23 Oktober 2024 - 09:08 WIB

Komitmen Netral Dalam Pilkada 2024, Bidhumas Polda Kalteng Gelar Penandatanganan Pakta Integritas

Rabu, 23 Oktober 2024 - 08:40 WIB

Jelang Pilkada, Pemda Kotabaru Gelar Rapat Kordinasi

Rabu, 23 Oktober 2024 - 08:27 WIB

Jelang Pilkada, Pemda Kotabaru Gelar Rapat Kordinasi

Rabu, 23 Oktober 2024 - 07:37 WIB

Festival Ajang Kreatifitas Bamega Resmi di Buka

Rabu, 23 Oktober 2024 - 06:53 WIB

Disparpora Kotabaru Kembali Gelar Festival Ajang Kreatifitas Bamega, Simak Tanggalnya

Berita Terbaru

LINTAS POLRI

Polres Kobar Terima Tim Supervisi Bidkum Polda Kalteng

Jumat, 25 Okt 2024 - 09:55 WIB

LINTAS TNI

Gelar Komsos, Kodim 1014/Pbn Jalin Komunikasi Dengan KBT

Jumat, 25 Okt 2024 - 09:49 WIB

LINTAS POLRI

Polsek Rakumpit Dampingi Penanaman Bibit Cabai di Pager

Kamis, 24 Okt 2024 - 15:54 WIB