Kutai Kartanegara || Dalam upaya meningkatkan herd imunity masyarakat Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) kembali menggelar serbuan vaksinasi di Kecamatan Loa Kulu tepatnya di pasar Loa Kulu Jl. Mas Damsi RT. 01 desa Loa Kulu. Jum’at, (8/4/2022.
Vaksinasi menyasar warga yang belum tervaksin baik itu dosis pertama, kedua dan dosis ketiga dengan target sasaran vaksinasi 250 orang, hal tersebut disampaikan langsung oleh Kapten Arm. Patar L. Silalahi yang saat ini menjabat Pasi Ops sekaligus menjabat Danramil 0906-02/Loa Kulu, “Sebuan vaksinasi hari ini kami target bisa mencapai 250 orang”, ucapnya,
Danramil juga mengungkapkan vaksinasi berjalan sesuai yang diharapkan karena besarnya antusias masyarakat yang datang kelokasi vaksin meski sebagian besar masyarakat kecamatan Loa Kulu sudah mengikuti vaksinasi dosis pertama, kedua bahkan ketiga.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Sebagian besar masyarakat Kecamatan Loa Kulu sudah tervaksin dan vaksin kali ini kami menyasar warga yang belum tervaksin agar masyarakat khususnya di Kecamatan Loa Kulu semuanya tervaksin dalam rangka untuk meningkatkan herd imunity sehingga percepatan pemerataan vaksinasi dapat tercapai”, tutupnya.(*/Mul)