LINTAS KALIMANTAN | Polresta Palangka Raya menggelar upacara pelepasan jenazah Kasiwas Polres Murung Raya Iptu Kuntoro sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada almarhum yang telah mengabdikan diri kepada institusi Polri.
Upacara yang berlangsung di Jalan Kalibata VII ini dipimpin langsung oleh Kapolres Murung Raya AKBP Irwansyah, S.I.K., M.M., dan dihadiri oleh pejabat utama serta personel kepolisian, Senin (10/3/2025).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara itu, dalam keterangannya, Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., menyampaikan rasa belasungkawa yang mendalam kepada keluarga almarhum dan berharap mereka diberikan kekuatan serta ketabahan.
“Kami juga merasa kehilangan atas kepergian almarhum. Semoga segala amal ibadahnya diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan,” ujar Kapolresta.
Upacara pelepasan ini menjadi bentuk penghormatan terakhir dari jajaran Polresta Palangka Raya atas dedikasi dan pengabdian almarhum selama bertugas di Kepolisian khususnya di Polres Murung Raya.
Setelah upacara pelepasan, jenazah diberangkatkan menuju tempat peristirahatan terakhir untuk dimakamkan dengan prosesi kepolisian. (dk_reborn)