Pj. Bupati Kobar Resmikan Musala Dinas PUPR di Bulan Ramadan Yang Penuh Berkah

- Reporter

Sabtu, 30 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN | Dinas Pekerjaan Umum dan Penata Ruang (PUPR) Kabupaten Kotawaringin Barat dalam suasana Ramadan menyelenggarakan beberapa rangkaian kegiatan.

Di antaranya, meresmikan Musala Al Baari sambil menggelar acara berbuka puasa bersama yang diisi dengan tausiyah dan doa bersama. Adapun tempat ibadah tersebut secara simbolis diresmikan oleh Pj. Bupati Kotawaringin Barat, Budi Santosa, pada 30 Maret 2024.

Musala Al Baari menjadi bukti nyata kolaborasi dan komitmen dalam memperkuat fasilitas tempat beribadah di lingkungan Dinas PUPR. Tentu dengan adanya musala yang presentatif ini para pegawai yang ingin salat menjadi lebih kusyu dan dekat tanpa keluar dari lingkungan kantor.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya, Kepala Dinas PUPR Kobar M. Hasyim Mualim menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas dukungan serta kerjasama semua pihak dalam merealisasikan pembangunan musala ini.

“Musala Al Baari ini dibangun pada tahun 2023 dengan dana APBD kurang lebih Rp 230 Juta. Perlunya membangun tempat ibadah tersebut, karena kami sebelumnya untuk salat di salah satu ruangan kantor. Sehingga ketika saat menjalankan salat terganggu dengan aktifitas kegiatan kantor,” ujar M. Hasyim Mualim.

Ia juga mengajak seluruh pegawai untuk menjadikan musala ini sebagai tempat untuk beribadah dan meraih keberkahan dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

“Jadi kami setiap hari kerja melaksanakan salat zuhur berjamaah dan asar berjamaah di lingkungan Dinas PUPR. Saya arahkan semua karyawan yang muslim untuk salat di musala tersebut,” ungkapnya.

Dikesempatan ini, Pj. Bupati Kotawaringin Barat H. Budi Santosa dengan adanya musala ini diharapkan akan memperkuat kehidupan spiritual dan mempererat tali silaturahmi di antara para pegawai serta masyarakat sekitar.

“Adanya tempat ibadah ini karyawan Dinas PUPR tetap konsisten beribadah dan memakmurkan Musala  Al Baari. Manfaatkan tempat ini sebaik mungkin untuk kegiatan ibadah lainnya, tentu hal ini bagian upaya memakmurkan musala,” pesannya.

Dalam suasana bulan Ramadan yang berkah ini, pihaknya tidak hanya melaksanakan acara peresmian namun kegiatan ini juga dijadikan sebagai momentum untuk mempererat hubungan antar pegawai dan pimpinan daerah. (*/rls/rhd/red)

Berita Lainnya

BARESKRIM POLRI UNGKAP 6.881 KASUS NARKOBA DALAM DUA BULAN, 9.586 TERSANGKA DITANGKAP DAN 4,171 TON NARKOTIKA
Rasa Syukur Usai Pelantikan, Bupati dan Wakil Gelar Syukuran dan Buka Puasa Bersama
Di Area Kuliner Sanaman Mantikei, Satresnarkoba Polresta Palangka Raya Sosialisasikan Asta Cita
Satlantas Polresta Palangka Raya Gelar Patroli di Jalan Dr. Murjani untuk Cegah Balapan Liar
Perkuat Sinergitas, Kapolda Kalteng Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih di Bumi Tambun Bungai
Jaga Kekhusyukan Ibadah, Polsek Sabangau Amankan Sholat Isya dan Tarawih di Masjid Gede Darutaqwa
Kapolresta Palangka Raya Ikuti Vicon Beyond Trust Presisi Periode Bulan Ramadhan
Jelang Mudik Lebaran, Satpamobvit Polresta Palangka Raya Perketat Pengamanan di Bandara Tjilik Riwut
Berita ini 34 kali dibaca

Berita Lainnya

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:58 WIB

BARESKRIM POLRI UNGKAP 6.881 KASUS NARKOBA DALAM DUA BULAN, 9.586 TERSANGKA DITANGKAP DAN 4,171 TON NARKOTIKA

Rabu, 5 Maret 2025 - 11:16 WIB

Rasa Syukur Usai Pelantikan, Bupati dan Wakil Gelar Syukuran dan Buka Puasa Bersama

Rabu, 5 Maret 2025 - 11:09 WIB

Di Area Kuliner Sanaman Mantikei, Satresnarkoba Polresta Palangka Raya Sosialisasikan Asta Cita

Rabu, 5 Maret 2025 - 11:04 WIB

Satlantas Polresta Palangka Raya Gelar Patroli di Jalan Dr. Murjani untuk Cegah Balapan Liar

Selasa, 4 Maret 2025 - 19:18 WIB

Jaga Kekhusyukan Ibadah, Polsek Sabangau Amankan Sholat Isya dan Tarawih di Masjid Gede Darutaqwa

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:22 WIB

Kapolresta Palangka Raya Ikuti Vicon Beyond Trust Presisi Periode Bulan Ramadhan

Selasa, 4 Maret 2025 - 09:42 WIB

Jelang Mudik Lebaran, Satpamobvit Polresta Palangka Raya Perketat Pengamanan di Bandara Tjilik Riwut

Selasa, 4 Maret 2025 - 08:41 WIB

Gerak Cepat, Babinsa Koramil 1016-01/Pahandut Bantu Padamkan Kebakaran di Wilayah Binaan

Berita Terbaru

You cannot copy content of this page