Perumdam Tirta Arut Buka Puasa Bersama dan Syukuran Raih Golden Trophy di Ramadan 1445

- Reporter

Minggu, 24 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN | Perumdam Tirta Arut menggelar acara buka puasa bersama dan memberikan tali asih serta tausiyah, doa bersama menjelang waktu buka puasa. Dan juga syukuran diraihnya Golden Trophy. Kegiatan ini di Halaman Kantor Perumdam Tirta Arut, Minggu 24 Maret 2024.

Sebagai rasa syukur atas nikmat dan karunia yang diberikan Allah SWT pihaknya berbagi bantuan berupa 50 paket sembako dan uang saku yang diberikan kepada anak yatim. Yang mana acara buka puasa bersama ini dilaksanakan pihaknya setiap tahun di bulan Ramadan.

Usai acara, Direktur Perumdam Tirta Arut Sapriansyah mengatakan bahwa pihaknya pada bulan yang penuh berkah ini tiap tahun melaksanakan kegiatan sosial dan acara buka puasa bersama.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Acara buka bersama ini rutin kita laksanakan setiap tahun. Dan Alhamdulillah pada bulan puasa ini kami dalam memberikan pelayanan hampir tidak ada masalah dan kendala,” ungkapnya.

Selain itu juga, dia sampaikan bahwa sebagai rasa syukur beberapa hari yang lalu pihaknya meraih Golden Trophy atau Top BUMD Award 2024 pada (20/03) di Jakarta.

“Kita juga mensyukuri telah menerima ke delapan kalinya mendapatkan Golden Trophy atau penghargaan tertinggi. Jadi kita tinggal mempertahankan,” tutur Sapriansyah.

Menurutnya, untuk langkah ke depan di tahun 2024 dengan inovasi baru dengan meluncurkan bank sampah agar ramah lingkungan. Kegiatan ini nanti pihaknya akan mengkoodinir bagi yang mengumpulkan sampah plastik akan diberikan harga.

“Produk Banyu Kinum ini, kreatif, inovatif unggul dan mandiri harus diimbangi ramah lingkungan maka di situ ada namanya bank sampah. Jadi plastik botol masuk ke dalam bak sampah kita hargai. Misalnya anak-anak di sekolah yang mengumpulkan sampah plastik botol yang pembayaran langsung masuk ke rekening,” pungkas Direktur Perumdam Tirta Arut Sapriansyah.

Acara dihadiri Sekda Kobar Rody Iskandar, Asisten 3 Setda, Kodim1014 yang diwakili Kasdim, Kapolres Kobar yang diwakili, Danposal Kumai, Tokoh masyarakat H. Ruslan AS beserta Ibu Hj. Nurhidayah, Tokoh Agama, Sejumlah Anak Yatim. (*/rls/rhd/red)

Berita Lainnya

Perolehan Suara Rusli – Syairi Unggul. Kemenangan Ini Untuk Rakyat Kotabaru
Dandim 1011/Klk bersama Forkopimda Tinjau TPS
Pastikan Situasi Aman, Dandim 1016/Plk Tinjau Tempat Pemungutan Suara
Dandim 1011/Klk Hadiri Apel Gelar Pasukan dan Peralatan Pengamanan TPS Pilkada Serentak Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Kapuas
Polsek Rungan Dan Koramil Mengawal Kotak Suara Berlangsung Aman Dan Kondusif
Manfaatkan CSR Untuk Kepentingan Umum, Kades dan Ketua BPD Sangking Baru Sepakat Tingkatkan Pembangunan Desa
Waah Ada Apa..!! Kejaksaan Negeri Kotabaru Akan Audit Keuangan PDAM
Pimpin Apel Pagi Personel, Ini Arahan Wakapolda Kalteng
Berita ini 36 kali dibaca

Berita Lainnya

Kamis, 28 November 2024 - 07:26 WIB

Perolehan Suara Rusli – Syairi Unggul. Kemenangan Ini Untuk Rakyat Kotabaru

Rabu, 27 November 2024 - 15:01 WIB

Dandim 1011/Klk bersama Forkopimda Tinjau TPS

Rabu, 27 November 2024 - 10:44 WIB

Pastikan Situasi Aman, Dandim 1016/Plk Tinjau Tempat Pemungutan Suara

Selasa, 26 November 2024 - 14:56 WIB

Dandim 1011/Klk Hadiri Apel Gelar Pasukan dan Peralatan Pengamanan TPS Pilkada Serentak Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Kapuas

Selasa, 26 November 2024 - 09:59 WIB

Polsek Rungan Dan Koramil Mengawal Kotak Suara Berlangsung Aman Dan Kondusif

Selasa, 26 November 2024 - 08:26 WIB

Manfaatkan CSR Untuk Kepentingan Umum, Kades dan Ketua BPD Sangking Baru Sepakat Tingkatkan Pembangunan Desa

Selasa, 26 November 2024 - 07:28 WIB

Waah Ada Apa..!! Kejaksaan Negeri Kotabaru Akan Audit Keuangan PDAM

Senin, 25 November 2024 - 11:24 WIB

Pimpin Apel Pagi Personel, Ini Arahan Wakapolda Kalteng

Berita Terbaru

LINTAS BERITA

Dandim 1011/Klk bersama Forkopimda Tinjau TPS

Rabu, 27 Nov 2024 - 15:01 WIB