LINTAS KALIMANTAN | Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Palangka Raya menerima info dari bapak Suwono (BPBD Barsel) perihal kecelakaan kapal, perahu terbalik di Sungai Barito Desa Teluk Betung Kab. Barito Selatan Prov Kalimantan Tengah pada Minggu (03/06) pukul 14:00 WIB
Berdasarkan keterangan saksi bahwa dua orang korban menaiki perahu nelayan (kelotok) dan terbalik. Salah satu korban Mumis (49) berhasil selamat, sedangkan satu korban Rohadi (60) tenggelam , warga sekitar berusaha mencari korban tenggelam namun hingga pukul 17.10 WIB (03/06) korban masih belum ditemukan.
Dari info tersebut, AA. Alit Supartana selaku Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Palangka Raya memberangkatkan satu SRU (Search and Rescue Unit) dengan dibekali Alut 1 Unit Perahu Karet , 1 set Aqua Eye, 1 set USD (Under Water Search Device), Peralatan Navigasi, Peralatan Komunikasi, dan Peralatan Pendukung Lainnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Unsur SAR yang terlibat dalam pencarian antara lain Basarnas Palangka Raya, BPBD Kab. Barito Selatan, Perangkat Desa Teluk Betung, Masyarakat setempat.
Hingga berita ini diterbitkan korban masih dalam pencarian (*/rls/tim/red).