Seru! Final Lomba Cerdas Cermat Agama Islam dan Bela Negara di Korem 091/ASN”

- Reporter

Kamis, 4 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTASKALIMANTAN.CO || Lomba cerdas cermat agama islam dan bela negara dalam rangka memperingati HUT RI Ke- 77 memasuki babak semifinal dan final yang digelar di Gedung aula Wira Yudha Korem 091/ASN, Kamis, (4/8/2022).

Pertandingan berjalan kompetitif, perwakilan masing-masing sekolah saling berebut dan adu cepat dalam menjawab soal, Danrem 091/ASN juga memberikan pertanyaan Agama Islam dan Bela Negara kepada para peserta cerdas cermat.

Pada akhirnya yang didaulat menjadi juara 1 pada Lomba Cerdas Cermat agama Islam adalah SMP IT Nurul Ilmi Kodim 0906/Kutai Kartanegara, kemudian diikuti MTS Nurul Hidayah Kodim 0913/PPU mendapat Juara 2 dan juara 3 MTS Al Ikhlas Kodim 0908/Bontang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sedangkan Bela Negara juara 1 pada Lomba Cerdas Cermat adalah SMPN 1 Kodim 0901/Samarinda, Juara 2 SMP 2 Kodim 0913/PPU dan juara 3 SMP 3 Kodim 0906 Kutai Kartanegara.

Dalam penutupan acara tersebut Danrem 091/ASN Brigjend TNI Dendi Suryadi, S.H.,M.H mengatakan “Tidak terasa telah kita lewati Acara Kejuaraan Lomba Cerdas Cermat Agama Islam dan Bela Negara, dimana seluruh tim telah menampilkan pertandingan dengan penuh semangat dan antusias. Saya menyimpulkan bahwa kegiatan yang dilaksanakan selama beberapa hari kebelakang, dilihat dari kemampuan para peserta, saya menilai mereka memiliki talenta dan potensi yang sangat bagus”.

“Saya mengharapkan dengan adanya lomba ini, generasi muda di Kalimantan Timur dapat mewujudkan generasi islami yang cerdas, beriman, bertakwa dan cinta Al-Qur’an serta meningkatkan, mencerdaskan para anak anak generasi muda kedepan dan membangkitkan semangat kecintaan nya kepada Bangsa dan Negara’, harapnya.

“Untuk itu tumbuhkan semangat dalam belajar tentang Al-Qu’ran dan agama islam agar mempererat persaudaraan, kekompakan antar sesama dalam menciptakan dan meningkatkan rasa cinta tanah air, wawasan kebangsaan serta rasa empati jiwa patriotisme dalam Bela Negara, khususnya untuk generasi muda penerus bangsa ini, serta untuk memupuk rasa silaturahmi antar sesama anak bangsa”, ajak Danrem.

“Secara khusus saya juga ingin memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya dan berterimakasih kepada seluruh panitia, atas segala pengorbanan baik materil maupun moril, segala usaha dan upaya untuk menampilkan yang terbaik. Semoga kegiatan seperti ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan, dengan harapan dapat memberi motivasi kepada generasi muda untuk terus menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas dalam sebuah perlombaan”, ucapnya.

Diketahui untuk Lomba Cerdas Cermat agama Islam dan Bela Negara masing-masing juara mendapat trofi dan piagam. Dengan rincian juara I mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp. 9.000,000,- juara II Rp. 6.000,000,- dan juara III Rp. 4.500,000,-

(*/Mul)

Berita Lainnya

Dandim 1011/Klk bersama Forkopimda Tinjau TPS
Pastikan Situasi Aman, Dandim 1016/Plk Tinjau Tempat Pemungutan Suara
Dandim 1011/Klk Hadiri Apel Gelar Pasukan dan Peralatan Pengamanan TPS Pilkada Serentak Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Kapuas
Polsek Rungan Dan Koramil Mengawal Kotak Suara Berlangsung Aman Dan Kondusif
Manfaatkan CSR Untuk Kepentingan Umum, Kades dan Ketua BPD Sangking Baru Sepakat Tingkatkan Pembangunan Desa
Waah Ada Apa..!! Kejaksaan Negeri Kotabaru Akan Audit Keuangan PDAM
Pimpin Apel Pagi Personel, Ini Arahan Wakapolda Kalteng
Lautan Manusia Hadiri Jalan Sehat Kalteng Berkah di Pangkalan Bun
Berita ini 58 kali dibaca

Berita Lainnya

Rabu, 27 November 2024 - 15:01 WIB

Dandim 1011/Klk bersama Forkopimda Tinjau TPS

Selasa, 26 November 2024 - 14:56 WIB

Dandim 1011/Klk Hadiri Apel Gelar Pasukan dan Peralatan Pengamanan TPS Pilkada Serentak Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Kapuas

Selasa, 26 November 2024 - 09:59 WIB

Polsek Rungan Dan Koramil Mengawal Kotak Suara Berlangsung Aman Dan Kondusif

Selasa, 26 November 2024 - 08:26 WIB

Manfaatkan CSR Untuk Kepentingan Umum, Kades dan Ketua BPD Sangking Baru Sepakat Tingkatkan Pembangunan Desa

Selasa, 26 November 2024 - 07:28 WIB

Waah Ada Apa..!! Kejaksaan Negeri Kotabaru Akan Audit Keuangan PDAM

Senin, 25 November 2024 - 11:24 WIB

Pimpin Apel Pagi Personel, Ini Arahan Wakapolda Kalteng

Sabtu, 23 November 2024 - 09:41 WIB

Lautan Manusia Hadiri Jalan Sehat Kalteng Berkah di Pangkalan Bun

Rabu, 20 November 2024 - 19:33 WIB

Aksi Peduli Sosial, Lapas Kotabaru Beri Bantuan Paket Sembako Kepada Keluarga WBP dan Warga Sekitar Lapas

Berita Terbaru

LINTAS BERITA

Dandim 1011/Klk bersama Forkopimda Tinjau TPS

Rabu, 27 Nov 2024 - 15:01 WIB