Gubernur Kalsel Serahkan SK Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru

- Reporter

Kamis, 6 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN. com – Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), H Muhidin menyerahkan Surat Keputusan (SK) Mentri Dalam Megeri (Mendagri) tentang Pengesahan Pengangkatan sebagai Bupati dan Wakil Bupati (Wabub) Kotabaru kepada H Muhammad Rusli – Syairi Mukhlis.

Kegiatan penyerahan bersama dengan Kepala Daerah lainnya se-kabupaten/kota di Kalsel tersebut, dilaksanakan di Gedung Mahligai, Banjarmasin, Arba (5/3).

Menurut Gubernur Kalsel, H Muhidin, seluruh Kepala Daerah yang baru saja menerima SK, diharapkan dapat menjalankan amanah yang telah diberikan masyarakatnya dengan penuh tanggung jawab.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Mudah-mudahan Bapak Bupati, Walikota, para Wakilnya serta saya selaku Gubernur, diberikan Allah SWT kekuatan, kemudahan dan kelapangan berpikir agar amanah rakyat dapat kita tunaikan dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Ia mengatakan, membangun daerah sesungguhnya adalah membangun bangsa, tidak ada provinsi maju tanpa kabupaten/kota yang maju.

“Tidak ada Indonesia Maju dan Indonesia Emas 2045 tanpa kemajuan pembangunan di seluruh penjuru Nusantara,” katanya.

Sementara itu, Bupati Kotabaru, H Muhammad Rusli mengatakan, pihaknya akan bekerja dengan sungguh-sungguh, menjalankan amanah yang diberikan masyarakat demi membangun Kotabaru lebih baik.

“Dalam seratus hari kerja kami, ada beberapa program prioritas yang akan kami selesaikan dengan cepat,” katanya.

Ia menambahkan, diantaranya mengatasi masalah air bersih bagi lingkungan yang terdampak.

“Juga penyelesaian rumah sakit yang berada di Jalan Raya Stagen agar dapat beroprasi dan dinikmati masyarakat Kotabaru,” demikian H Muhammad Rusli.

Berita Lainnya

LSR LPMT Kalteng Minta Semua Pihak Hormati Keputusan DAD Terkait Pemanggilan Saif Hola
DPRD Pulpis Gelar Paripurna Ke-9, Agenda Pidato Bupati Ranwal RPJMD
Peringati Hari Kartini, Ini Pesan “Kartini” Parlemen Pulpis
Bupati Kapuas Tinjau Lokasi Kebakaran di Pasar Sari Mulia, Pastikan Penanganan Cepat dan Tepat
Viral Video Parodi Diduga Menghina Gubernur Kalteng, Saif Hola (Saifudin) Sampaikan Permintaan Maaf Terbuka
Konten Parodi Gubernur Kalteng Viral, LSR LPMT dan HKT Temui Kreator untuk Klarifikasi
Partai PAN Gelar Halal Bi Halal Serentak Se-Indonesia, Di Kotabaru Warga Sangat Antusias
Terkait Konten Parodi Ucapan Gubernur Kalteng, Suriansyah Halim: “Belum Masuk Unsur Pidana, Tapi Melanggar Etika”
Berita ini 18 kali dibaca

Berita Lainnya

Senin, 21 April 2025 - 18:52 WIB

LSR LPMT Kalteng Minta Semua Pihak Hormati Keputusan DAD Terkait Pemanggilan Saif Hola

Senin, 21 April 2025 - 17:53 WIB

DPRD Pulpis Gelar Paripurna Ke-9, Agenda Pidato Bupati Ranwal RPJMD

Senin, 21 April 2025 - 15:36 WIB

Peringati Hari Kartini, Ini Pesan “Kartini” Parlemen Pulpis

Senin, 21 April 2025 - 14:15 WIB

Bupati Kapuas Tinjau Lokasi Kebakaran di Pasar Sari Mulia, Pastikan Penanganan Cepat dan Tepat

Senin, 21 April 2025 - 00:41 WIB

Viral Video Parodi Diduga Menghina Gubernur Kalteng, Saif Hola (Saifudin) Sampaikan Permintaan Maaf Terbuka

Senin, 21 April 2025 - 00:18 WIB

Konten Parodi Gubernur Kalteng Viral, LSR LPMT dan HKT Temui Kreator untuk Klarifikasi

Minggu, 20 April 2025 - 17:30 WIB

Partai PAN Gelar Halal Bi Halal Serentak Se-Indonesia, Di Kotabaru Warga Sangat Antusias

Minggu, 20 April 2025 - 10:47 WIB

Terkait Konten Parodi Ucapan Gubernur Kalteng, Suriansyah Halim: “Belum Masuk Unsur Pidana, Tapi Melanggar Etika”

Berita Terbaru

LINTAS SOSIAL || BUDAYA

Ritual Tiwah Suku Dayak Desa Timpah Capai Tahapan Mempendeng Pantar Haur

Selasa, 22 Apr 2025 - 16:54 WIB

You cannot copy content of this page