LINTAS KALIMANTAN | Polsek Sabangau Polresta Palangka Raya jajaran Polda Kalteng telah menjalin kerjasama dengan Balai Pertanian untuk menyukseskan program Asta Cita Presiden Republik Indonesia.
Inisiatif ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan dan mendukung kesejahteraan petani khususnya di Kecamatan Sabangau.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sinergi ini meliputi penyuluhan pertanian, distribusi bibit unggul, dan pelatihan bagi para petani di wilayah Sabangau.
Kapolsek Sabangau Iptu Ahmad Taufiq menegaskan pentingnya kolaborasi ini dalam mendorong pertumbuhan sektor pertanian.
“Dengan dukungan ini, kami berharap produksi pertanian dapat meningkat dan masyarakat semakin sejahtera,” ujarnya mewakili Kombes Pol Dr. Boy Herlambang, S.I.K., M.Si., Senin (4/11/2024) pagi.
Program ini diharapkan dapat memperkuat visi pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan. (dk_reborn)