Direncanakan Pj Bupati Barito Utara akan Laksanakan Monitoring Perhitungan Suara di TPS

- Reporter

Selasa, 13 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


LINTASKALIMANTAN II Pada pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang akan dilaksanakan pada Rabu tanggal 14 Februari 2024, Pj Bupati Barito Utara Drs Muhlis bersama unsur FKPD, kepala perangkat daerah lingkup Pemkab Barito Utara direncanakan akan melakukan monitoring perhitungan suara di beberapa TPS dalam kota Muara Teweh.

Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Barito Utara Wahyu Eko Prastiyo mengatakan rencana pada Rabu tanggal 14 Februari 2024 besok, Pj Bupati Barito Utara dan unsur FKPD dan kepala perangkat daerah direncanakan akan mengunjungi atau monitoring pelaksanaan Pemilu 2024 di beberapa TPS dalam kota Muara Teweh.

“Rencananya pada pukul 12.30 Wib, Pj Bupati bersama unsur FKPD menuju Jalan Pramuka di halaman Dinas Pendidikan di TPS 32 dengan DPT sebanyak 247. Di TPS itu Pj Buapti dan unsur FKPD melaksanakan monitoring perhitungan suara,” kata Kabag Protokol Wahyu, Selasa (13/2/2024) siang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kemudian pada pukul 12.40 Wib, Pj Bupati beserta unsur FKPD menuju Jalan Rekreasi Taman Remaja di Lapangan Tenis Waterboom, TPS 52, DPT 254. Dan pada pukul 12.50 – 13.00 Wib Pj Bupati beserta unsur FKPD meninjau pelaksanaan penghitungan surat suara Di TPS 52, DPT 254 di lapangan tenis Waterboom.

Selanjutnya pada 13.00 Wib Pj bupati beserta unsur FKPD bergeser ke Jalan Dahlia tepatnya di halaman lapangan mini Soccer. “Di TPS 70, dengan DPT sebanyak 220 pemilih. “Pj Bupati dan unsur FKPD di TPS ini juga melaksanakan monitoring penghitungan surat suara di TPS ini,” ucap Wahyu.

Dan selanjutnya, pada pukul 13.20 Wib, kegiatan monitoring pelaksanaan pemilu 2024 bergeser ke Water Front City (WFC). “Di WFC ini Pj Bupati dan rombongan akan monitoring di TPS 07, dengan jumlah DPT sebanyak 234 pemilih,” kata Wahyu.

Monitoring kata Kabag Protokol dilanjutkan pada pukul 13.40 Wib. Dimana Pj Bupati beserta unsur FKPD bergeser ke Pasar Dermaga di TPS 18, dengan jumlah DPT sebanyak 291 pemilih.

“Pada pukul 13.50-14.00 Wib Pj Bupati beserta unsur FKPD meninjau penghitungan surat suara di komplek Pasar Dermaga di TPS 18. Setelah selesai monitoring di beberapa TPS, Pj Bupati beserta unsur FKPD kembali ke Rujab Bupati,” kata Wahyu.(rls/rif/red/AF)

Berita Lainnya

Barito Utara Masuk 10 Pemda Terbaik Pelaksana Transformasi Digital se-Indonesia
Dinkes Barito Utara Adakan Pelatihan SDM bagi Nakes dalam Upaya Berhenti Merokok di Fasyankes Primer
Pemkab Barito Utara Gelar Coaching Clinic 4 Program PPSP Tahun 2025-2045
Mastur : Upaya Peningkatan Kualitas Tenaga Kerja Lokal di Kabupaten Barito Utara
SMP Negeri 1 Muara Teweh Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah
Buah Hati Jalani Pengobatan Thalasemia, Sani Menaruh Harapan Besar Pada Program JKN
DPRD Kabupaten Barito Utara Usulkan Tiga Nama Sebagai Calon Pimpinan DPRD
Ini Kata Pj Bupati Barito Utara Terkait Tidak Dengan Kourumnya Rapat Paripurna DPRD
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Lainnya

Jumat, 11 Oktober 2024 - 10:56 WIB

Barito Utara Masuk 10 Pemda Terbaik Pelaksana Transformasi Digital se-Indonesia

Kamis, 3 Oktober 2024 - 06:00 WIB

Dinkes Barito Utara Adakan Pelatihan SDM bagi Nakes dalam Upaya Berhenti Merokok di Fasyankes Primer

Kamis, 3 Oktober 2024 - 05:58 WIB

Pemkab Barito Utara Gelar Coaching Clinic 4 Program PPSP Tahun 2025-2045

Rabu, 2 Oktober 2024 - 05:54 WIB

Mastur : Upaya Peningkatan Kualitas Tenaga Kerja Lokal di Kabupaten Barito Utara

Rabu, 2 Oktober 2024 - 05:52 WIB

SMP Negeri 1 Muara Teweh Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah

Rabu, 2 Oktober 2024 - 05:49 WIB

Buah Hati Jalani Pengobatan Thalasemia, Sani Menaruh Harapan Besar Pada Program JKN

Rabu, 2 Oktober 2024 - 05:47 WIB

DPRD Kabupaten Barito Utara Usulkan Tiga Nama Sebagai Calon Pimpinan DPRD

Selasa, 1 Oktober 2024 - 05:44 WIB

Ini Kata Pj Bupati Barito Utara Terkait Tidak Dengan Kourumnya Rapat Paripurna DPRD

Berita Terbaru

LINTAS BERITA

Danrem 102/Pjg Kunker di Wilayah Kodim 1011/Klk

Jumat, 10 Jan 2025 - 17:42 WIB