Ini Pesan Kanwil Kemenag Provinsi Kepada Peserta Yang mengikuti Workshop Penyusunan pagu Anggaran 2024

- Reporter

Jumat, 21 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS KALIMANTAN || Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barito Utara (Kankemenag Barut) menghadiri kegiatan Workshop Penyusunan Pagu Anggaran Tahun 2024. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Tengah, Kamis 20 Juli 2023.

Kementerian Agama Barito Utara dalam kesempatan tersebut dihadiri Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Madrasah Kemenag Barito Utara Almubasir dan Operator Perencanaan dan Keuangan Seksi Pendidikan Madrasah Anggi Surya Dharma.

Kegiatan yang berlangsung selama 3 hari itu dimulai pada Kamis 20-22 Juli 2023 bertempat di Hotel Best Western Batang Garing Kota Palangka Raya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh satuan kerja di Kemenag Provinsi Kalimantan Tengah yang diikuti oleh seluruh Kasi Penmad, Pendis Kabupaten/Kota, Kepala MAN dan MTsN serta Operator dan Bendahara Keuangan se Kalimantan Tengah.

Dalam kegiatan workshop tersebut dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Kalteng H Noor Fahmi. Dan diikuti sebanyak 104 peserta.

Kakanwil Kemenag Kalteng H Noor Fahmi dalam sambutanya mengingatkan jajaran Penmad dan peserta workshop agar menyusun alokasi anggaran dengan efektif dan efisien.

“Dengan adanya workshop ini diharapkan penyusunan alokasi anggaran 2024 agar lebih tepat sasaran dan tepat guna, dan akan memperlancar dalam realisasi anggaran nantinya,” ucapnya.

Kakanwil juga berharap jajaran Penmad dan Pendis Kemenag se Kalteng untuk dapat merumuskan rencana alokasi anggaran untuk tahun mendatang dengan mengikuti prinsip-prinsip yang baik dan memenuhi standar yang ditetapkan serta memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat.

Sementara itu, Kasi Pendidikan Madrasah Kemenag Kabupaten Barito Utara Almubasir usai kegiatan pembukaan mengatakan dirinya dan operatornya siap turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan tersebut.

“Karena kegiatan yang diikuti ini adalah bagaimana satuan kerja dapat menyusun dan merencanakan anggaran tahun 2024 nanti secara maksimal dan efisien,” kata Kasi Penmas Kementerian Agama Kabupaten Barito Utara. (*/rls/rif/red).

Berita Lainnya

Kobar Sudah Siap Dan Memadai Sebagai Tuan Rumah Porprov 2026
Kapolsek Rakumpit Ikuti Musrenbang di Kelurahan Mungku Baru
Gubernur Kalteng Hentikan Angkutan Batu Bara dan Kayu Log Lewati Ruas Jalan Bukit Liti – Bawan – Kuala Kurun
Imlek 2576 Tahun 2025 di Kelenteng Damai Sejahtera Kobar, Dipadati Pengunjung
Haul Kiai Gede di Kobar, Dihadiri Ribuan Masyarakat Dari Berbagai Daerah
Calon Jemaah Haji Kobar Ada Penambahan Quota 41 Orang Tahun 2025
Pj. Bupati Kobar : Pentingnya Pengelolaan Anggaran Tepat dan Akuntabel
Berita ini 128 kali dibaca

Berita Lainnya

Rabu, 5 Februari 2025 - 14:14 WIB

Kobar Sudah Siap Dan Memadai Sebagai Tuan Rumah Porprov 2026

Senin, 3 Februari 2025 - 13:24 WIB

Kapolsek Rakumpit Ikuti Musrenbang di Kelurahan Mungku Baru

Jumat, 31 Januari 2025 - 00:58 WIB

Gubernur Kalteng Hentikan Angkutan Batu Bara dan Kayu Log Lewati Ruas Jalan Bukit Liti – Bawan – Kuala Kurun

Rabu, 29 Januari 2025 - 05:28 WIB

Imlek 2576 Tahun 2025 di Kelenteng Damai Sejahtera Kobar, Dipadati Pengunjung

Minggu, 19 Januari 2025 - 20:02 WIB

Haul Kiai Gede di Kobar, Dihadiri Ribuan Masyarakat Dari Berbagai Daerah

Senin, 6 Januari 2025 - 07:59 WIB

Calon Jemaah Haji Kobar Ada Penambahan Quota 41 Orang Tahun 2025

Selasa, 24 Desember 2024 - 16:21 WIB

Senin, 16 Desember 2024 - 15:24 WIB

Pj. Bupati Kobar : Pentingnya Pengelolaan Anggaran Tepat dan Akuntabel

Berita Terbaru

LINTAS HUKUM || KRIMINAL

Ibu dan Anak Nekat Curi Tabung Gas dan Beras di Warung Makan, Aksi Terekam CCTV

Jumat, 7 Feb 2025 - 17:14 WIB