LINTAS KALIMANTAN | Sebanyak 20 orang pecinta olahraga senan di Kabupaten Barito Utara mengikuti kegiatan Workshop Teknik Gerak dan Koreografi BL Core serta Aerobic di Banjarmasin pada 13-14 Mei 2023. Dalam kegiatan tersebut narasumber dari Jakarta, Neva Kando.
Selain kegiatan workshop juga diadakan Lomba Citra Aerobic Competition 2023 “HJU Cup 1-Banjarbaru untuk umum yang dilaksanakan di Banjarbaru dengan pelaksana kegiatan Citra Aerobic dan Himalaya Utama. Dalam lomba ini diikuti peserta dari Kalimantan dan dari pulau Jawa.
Dalam kegiatan lomba Citra Aerobic Competition 2023 “HJU Cup 1 Banjarbaru kali ini mendatangkan juri nasional dari Surabaya 2 orang yaitu Rudi Poco-Poco dan Ibu Dyana Petty Ketua Asiafi Surabaya serta juri dari Kalimantan Tengah Kabupaten Barito Utara Zin Supri Muara Teweh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami pecinta Senam Barito Utara menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Barito Utara dan KONI Barito Utara atas semua dukunganya sehingga kami dari Barito Utara bisa mengikuti kegiatan ini,” kata salah satu rombongan yang mengikuti kegiatan workshop, Ariayati, Minggu 14 Mei 2023.
Tidak lupa juga Ariayati menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya dan ucapan terima kasih kepada Ketua Perwosi Barito Utara Rosy Wahyuni yang banyak memberikan suport dalam kegiatan ini.
“Terima kasih kami ucapkan kepada Ketua Perwosi Barito Utara ibu Rosy Wahyuni yang sudah banyak meluangkan waktu, memberikan dukungan serta bantuan moril untuk kami para pecinta olah raga senam di Muara Teweh ini, sehingga kami bisa mengikuti kegiatan tersebut,” kata Ariyati.
Lebih lanjut Ariyati, dengan mengikuti kegiatan workshop tersebut diharapkan nantinya ilmu yang didapatkan bisa dimanfaatkan dan diterapkan di Sanggar-Sanggar senam yang ada di Barito Utara.
Dalam kegiatan workshoop dari Kabupaten Barito Utara diikuti sebanyak 15 orang, dan yang mngikuti lomba Aerobic competisi sebanyak 20 orang.(*/rls/rif/red)