Kasdim Pimpin Tradisi Penyambutan Kedatangan Empat Personel Satgas Apter Papua 

- Reporter

Senin, 30 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTASKALIMANTAN.CO || Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1016 Palangka Raya Letkol Inf Abdul Salim secara resmi memimpin tradisi upacara penyambutan personel yang telah selesai melaksanakan penugasan BKO Penebalan Aparat Teritorial Kodam XVII/ Cendrawasih tahun 2021-2023 di Halaman Apel Makodim 1016 Palangka Raya, Jalan Ahmad Yani Nomor 80, Kelurahan Pahandut, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya.

Adapun empat orang personel Kodim 1016 Palangka Raya yang telah selesai melaksanakan penugasan di Kodam XVII/ Cendrawasih tersebut adalah Serda Petrus, Serda Arianto, Pratu Rega dan Pratu Yongki, Senin (30/01).

Dalam sambutannya Kasdim 1016 Palangka Raya Letkol Inf Abdul Salim, mengatakan atas nama Komandan dan mewakili seluruh Keluarga Besar Kodim 1016 Palangka Raya menyampaikan rasa bangga dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada para prajurit yang telah selesai melaksanakan tugas sebagai Aparat Teritorial di wilayah Kodam XVII/ Cendrawasih selama empat belas (14) Bulan lamanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dimana para personel yang kita tugaskan telah mampu menjaga nama baik satuan selama di daerah penugasan. Hal-hal positif yang telah didapat hendaknya dapat menjadi pengalaman berharga serta dapat dikembangkan di Satuannya masing masing,” katanya.

Tugas sebagai Aparat Teritorial merupakan sebuah amanah, kehormatan sekaligus kepercayaan yang harus dijawab dengan karya, penuh semangat, dedikasi, disiplin dalam menjalankan tugas, dan semua tantangan itu telah dijawab dengan baik. Dan yang paling penting prajurit dapat pulang dalam keadaan sehat.

“Acara ini merupakan wujud rasa syukur atas keberhasilan dalam menjalankan tugas dengan selamat serta penghargaan kepada prajurit yang telah melaksanakan tugas Aparat Teritorial secara profesional dalam menjaga Intregitas NKRI,” tutup Kasdim. (*/rls/pen/red).

Berita Lainnya

Babinsa Ipuh Dampingi Kades Jadi Tim Juri Lomba Kebersihan Lingkungan Antar RT
Kepala Staf Kodim 1014/Pbn Hadiri Peringatan Upacara Hari Pahlawan Nasional Tahun 2024
Menyambut Hari Pahlawan,TNI Bersihkan Taman Makam Pahlawan Sanaman Lampang
Kekompakan Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Hadiri Pelantikan KPPS Pilkada 2024 di Desa Pudu
Dandim 1014/Pbn Hadiri Penutupan Gebyar UMKM Sukamara Tahun 2024
Kodim 1016/Plk Beri Wasbang Dan Latihkan PBB Kepada Siswa SD
Danramil Arsel Berikan Pembekalan Kepada Siswa SMU N 1 yang Berminat Mendaftar TNI-AD
Danrem 102/Pjg Dampingi Wapres Kunker di Palangka Raya untuk Memastikan Keamanan
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Lainnya

Minggu, 10 November 2024 - 07:32 WIB

Babinsa Ipuh Dampingi Kades Jadi Tim Juri Lomba Kebersihan Lingkungan Antar RT

Minggu, 10 November 2024 - 05:12 WIB

Kepala Staf Kodim 1014/Pbn Hadiri Peringatan Upacara Hari Pahlawan Nasional Tahun 2024

Jumat, 8 November 2024 - 11:50 WIB

Menyambut Hari Pahlawan,TNI Bersihkan Taman Makam Pahlawan Sanaman Lampang

Jumat, 8 November 2024 - 09:29 WIB

Kekompakan Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Hadiri Pelantikan KPPS Pilkada 2024 di Desa Pudu

Rabu, 6 November 2024 - 19:28 WIB

Dandim 1014/Pbn Hadiri Penutupan Gebyar UMKM Sukamara Tahun 2024

Rabu, 6 November 2024 - 12:19 WIB

Kodim 1016/Plk Beri Wasbang Dan Latihkan PBB Kepada Siswa SD

Selasa, 5 November 2024 - 09:30 WIB

Danramil Arsel Berikan Pembekalan Kepada Siswa SMU N 1 yang Berminat Mendaftar TNI-AD

Selasa, 5 November 2024 - 06:19 WIB

Danrem 102/Pjg Dampingi Wapres Kunker di Palangka Raya untuk Memastikan Keamanan

Berita Terbaru

LINTAS POLRI

Polres Kobar Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan

Minggu, 10 Nov 2024 - 05:57 WIB