LINTASKALIMANTAN.CO || Komandan Kodim (Dandim) 1014/Pbn Letkol Arh Drajad Tri Putro S.E, memimpin upacara penyambutan kedatangan personel yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Aparat Teritorial (Apter) wilayah Kodam XVIII /Kasuari Tahun 2021.
Tradisi penyambutan personel ini digelar secara resmi di Aula Palapa Makodim setempat jalan P Antasari Kel. Raja Kecamatan Arut Selatan Kab. Kotawaringin Barat, Senin (5/9/2022).
Acara itu merupakan sebagai bentuk sambutan ucapan selamat datang atas kembalinya personel tersebut di satuan asal sekaligus memberi apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas dedikasi, loyalitas dan semangat yang telah dilaksanakan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Staf Kodim 1014/Pbn Mayor Inf Edy Sucipto, para Danramil beserta jajaran dan Perwira Staf Kodim 1014/Pbn serta perwakilan Bintara dan Tamtama.
Dalam amanatnya, Dandim 1014/Pbn Letkol Arh Drajad Tri Putro S.E, menyampaikan jika dirinya selaku Dandim dan atas nama seluruh keluarga besar Kodim 1014/Pbn mengucapkan selamat datang kepada 3 orang anggota yaitu Kopda Triyanto, Praka Heri Susanto dan Praka Puput yang telah menyelesaikan penugasan penebalan Apter Wilayah Kodam XVIII /Kasuari dengan baik.
“Kegiatan ini adalah tradisi satuan dalam menyambut personel yg telah selesai melaksanakan tugas negara. Ini merupakan suatu kebanggaan kita bersama, dimana rekan kita telah berhasil dan selamat saat menjalankan tugas sehingga dapat berkumpul kembali dengan kita dan keluarga,” kata Dandim.
Dandim juga mengungkapkan, Tugas Apter bukan hal yang mudah namun membutuhkan loyalitas dan integritas yang tinggi. (*/rls/pdim1014/red)