Dandim Pangkalan Bun Resmi Membuka Pelatihan Bela Negara Marunting Batu Aji

- Reporter

Selasa, 2 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTASKALIMANTAN.CO || Kodim 1014/Pbn bekerjasama dengan Lapas IIB Pangkalan Bun, Bapas Pangkalan Bun dan Pemerintah Daerah menggelar Pelatihan Bela Negara Bela Eksistensi Tanah Air (Beta) Marunting Batu Aji di wilayah teritorial Kodim 1014/Pbn yang diikuti oleh 30 orang peserta klaim pemasyarakatan (Pembebasan Bersyarat) Lapas IIB Pangkalan Bun.

Pelatihan sebagai wujud kepedulian terhadap masa depan anak bangsa itu resmi dibuka oleh Dandim 1014/Pbn Letkol Arh Drajad Tri Putro S.E, yang ditandai dengan Upacara Pembukaan, Selasa (2/8/2022).

Upacara yang diselenggarakan di lapangan Upacara Makodim 1014/Pbn tersebut sebagai Inspektur Upacara Komandan Kodim 1014/Pbn Letkol Arh Drajad Tri Putro S.E, dan dihadiri oleh Asisten 1 (Drs. Tengku Alisyahbana), Wakil Ketua 2 DPRD (Bambang Suherman), Kajari Bpk. Makrun SH. MH, Ka. Lapas TK IIB P.bun ( Mukhktar SH. MH), Ka. Bapas ( M. Arfandy A. Md. Ip. SH., MH), Kabankesbangpol (Bpk. Imam Wahyudi, Penyuluh ahli Pertama BNN kobar (Bagus ridho S. KM), Ka. Pengadilan Agama (Bpk. Isnaini), Kasdim 1014/Pbn (Mayor Inf. Edy Sucipto), Perwakilan Polres Kobar (AKP. Kristianto), Perwakilan TNI AU Lanud Iskandar (Letda Kamaluddin), Ka. BPBD (H. Syahruni) para Perwira Staf Kodim dan Danramil jajaran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam amanatnya, Dandim 1014/Pbn Letkol Arh Drajad Tri Putro S.E, menyampaikan dukungan serta apresiasi yang tinggi atas terselenggaranya pelatihan bela negara bela eksistensi tanah air marunting batu aji tahun 2022 di kodim 1014 / pbn .

Melalui penyelenggaraan pelatihan ini kami berharap dapat memberikan citra positif , sehingga masyarakat berperan dapat aktif dalam membangun karakter dan meningkatkan keterampilan sehingga memiliki bekal yang baru di tengah masyarakat, yang kelak akan menjadi wirausaha baru yang penuh semangat dan keyakinan di masyarakat .

Kesulitan ekonomi menjadi salah satu penyebab munculnya tindak kriminalitas di berbagai daerah . Kesenjangan sosial dapat menjadikan seseorang melanggar peraturan demi pemenuhan kebutuhan, untuk itu diperlukan upaya dari berbagai pihak untuk bersama – sama membangun perekonomian nasional ini dengan sungguh-sungguh .

Perluasan lapangan kerja dapat menjadi solusi dalam meningkatkan kesejahteraan untuk memperkecil kesenjangan sosial. Pelatihan ini merupakan salah satu contoh nyata upaya pemerintah dalam meningkatkan peluang terbukanya lapangan pekerjaan yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia.

“Tugas bela negara bukan hanya aparat semata, namun bela negara merupakan tugas dan kewajiban kita sebagai warga negara Indonesia , sebagai bagian dari komponen bangsa . Untuk itu kita bersama-sama berbuat yang terbaik bagi bangsa dan negara sesuai dengan peran dan profesi,” tutup Dandim.
(*/rls/pdim1014/red)

Berita Lainnya

Ketua HKT: Kami Percaya Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Bisa Memajukan Kalteng
Nita Erlita Terbang ke Jakarta, Hadiri Undangan Sahabat dan Meriahkan Zumba Bersama Instruktur Berprestasi
Agustiar Sabran – Edy Pratowo Resmi Ditetapkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng 2025-2030
Satlantas Polresta Palangka Raya Gelar Patroli Dialogis di Sejumlah Swalayan
BNN Kalteng Beri Pembekalan Tim Sekolah Bersinar di SMAN 2 Palangka Raya
Satlantas Polresta Palangka Raya Terima Supervisi dari Korlantas Polri
Dikerjakan Kontraktor Abal-Abal,Proyek Jembatan di Pamukan Selatan Senilai 15 M Terancam Mangkrak.
Pembangunan Pelabuhan Empat Serangkai Dibatalkan, Begini Penyebabnya
Berita ini 41 kali dibaca

Berita Lainnya

Jumat, 7 Februari 2025 - 21:52 WIB

Ketua HKT: Kami Percaya Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Bisa Memajukan Kalteng

Jumat, 7 Februari 2025 - 17:51 WIB

Nita Erlita Terbang ke Jakarta, Hadiri Undangan Sahabat dan Meriahkan Zumba Bersama Instruktur Berprestasi

Jumat, 7 Februari 2025 - 15:06 WIB

Satlantas Polresta Palangka Raya Gelar Patroli Dialogis di Sejumlah Swalayan

Jumat, 7 Februari 2025 - 13:59 WIB

BNN Kalteng Beri Pembekalan Tim Sekolah Bersinar di SMAN 2 Palangka Raya

Kamis, 6 Februari 2025 - 14:51 WIB

Satlantas Polresta Palangka Raya Terima Supervisi dari Korlantas Polri

Rabu, 5 Februari 2025 - 08:34 WIB

Dikerjakan Kontraktor Abal-Abal,Proyek Jembatan di Pamukan Selatan Senilai 15 M Terancam Mangkrak.

Rabu, 5 Februari 2025 - 05:02 WIB

Pembangunan Pelabuhan Empat Serangkai Dibatalkan, Begini Penyebabnya

Selasa, 4 Februari 2025 - 17:20 WIB

Berantas Narkoba, Satresnarkoba Polresta Palangka Raya Gelar Penyuluhan di Pasar Kahayan

Berita Terbaru

LINTAS HUKUM || KRIMINAL

Ibu dan Anak Nekat Curi Tabung Gas dan Beras di Warung Makan, Aksi Terekam CCTV

Jumat, 7 Feb 2025 - 17:14 WIB