Pesan Dandim Kepada Mantan Napi dan Preman Dalam Pembekalan Hari Kedua Belneg Beta Talawang 1 

- Reporter

Selasa, 12 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTASKALIMANTAN.CO || Menginjak hari kedua, sejumlah mantan narapidana dan preman menerima pembekalan bela negara beta talawang 1 dengan materi yang disampaikan oleh beberapa narasumber. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung Transito Km. 7 Palangka Raya, Selasa 12 Juli 2022.

Diketahui bahwa kegiatan tersebut merupakan instruksi Bapak Danrem 102/Panju Panjung Brigjen TNI Yudianto Putrajaya, S.E.,M.M., kepada para Dandim jajaran, khususnya Dandim 1016/Palangka Raya Letkol Inf Frans Kishin Panjaitan, S.A.P.,M.P.M.M.Han, agar melaksanakan kegiatan selama 3 hari dimulai tanggal 11 sampai dengan 13 Juli 2022.

“Sekarang sudah menginjak hari kedua dengan materi wasbang dan pengetahuan pancasila, pembekalan tentang skck aturan residivis oleh polri, pembekalan aplikasi psikologi lapangan, pembekalan dinas tenaga kerja dan ojk serta malam harinya melaksanakan jurit malam dan uji petik hasil pembekalan,” terang Dandim Letkol Inf Frans Kishin Panjaitan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan tersebut dimaksudkan untuk membentuk karakter dan kepribadian para mantan napi dan juga preman agar dapat bersikap/berprilaku lebih baik lagi dalam menjalani kehidupan ataupun aktivitas ditengah masyarakat.

“Bela negara merupakan sikap setiap individu dengan semangat kejuangan pantang menyerah didasari sikap profesionalitas dan integritasnya untuk bersama-sama mencapai tujuan negara yang aman dengan landasan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945,” ungkap Dandim.

Dandim menuturkan, Sikap bela negara harus dilakukan sedini mungkin dengan cara memupuk kecintaan kepada tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara, kesediaan rela berkorban demi bangsa dan negara, menghayati dan mengamalkan Pancasila sehingga memiliki sikap mental yang menyadari akan hak dan kewajibannya serta tanggung jawab sebagai warga negara.

“Dalam program bela negara ini, kita rangkul bersama saudara kita para mantan napi dan preman, harapannya bisa menumbuhkan sikap dan jiwa patriotik dalam kecintaannya terhadap bangsa dan negara tercinta ini,” pukasnya.

“Bila seseorang memiliki rasa cinta mendalam maka akan tulus dan ikhlas ikut membangun negaranya dan siap mati demi negaranya,” Tutup Dandim. (*/rls/Pen/red).

Berita Lainnya

Kodim 1011/Kuala Kapuas Gelar Bazar Murah, Jelang HUT Korem 102/Pjg ke-51
Sekretaris Daerah Pimpin Rapat Pelaksanaan Penilaian Puskesmas BLUD Kabupaten Pulang Pisau
Akankah Reshufle Pejabat di Lingkup Pemerintahan Kotabaru Masuk Dalam 100 hari Kerja Bupati, Begini Jawaban Pj Sekda
Berkah Ramadhan, Lapas Kotabaru Salurkan Bansos Kepada Keluarga Warga Binaan dan Masyarakat Sekitar
Bulan Ramadhan Penuh Khidmat, Warga Binaan Lapas Kelas IIA Kotabaru Gelar Khataman Al-Quran
Suasana Hangat dan Penuh Keakraban, Lapas Kelas IIA Kotabaru Gelar Buka Puasa Bersama Warga Binaannya
Cari Tempat Bukber Favorit di Palangkaraya dengan Harga Bersahabat, Kunjungi Dlavan cafe dan Billyar Di Jalan G Obos No 40
LSR LPMT Kalteng Salurkan Bantuan untuk Warga Mendawai Terdampak Banjir
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Lainnya

Senin, 17 Maret 2025 - 18:37 WIB

Kodim 1011/Kuala Kapuas Gelar Bazar Murah, Jelang HUT Korem 102/Pjg ke-51

Senin, 17 Maret 2025 - 09:11 WIB

Sekretaris Daerah Pimpin Rapat Pelaksanaan Penilaian Puskesmas BLUD Kabupaten Pulang Pisau

Senin, 17 Maret 2025 - 08:27 WIB

Akankah Reshufle Pejabat di Lingkup Pemerintahan Kotabaru Masuk Dalam 100 hari Kerja Bupati, Begini Jawaban Pj Sekda

Senin, 17 Maret 2025 - 01:59 WIB

Berkah Ramadhan, Lapas Kotabaru Salurkan Bansos Kepada Keluarga Warga Binaan dan Masyarakat Sekitar

Senin, 17 Maret 2025 - 01:45 WIB

Bulan Ramadhan Penuh Khidmat, Warga Binaan Lapas Kelas IIA Kotabaru Gelar Khataman Al-Quran

Senin, 17 Maret 2025 - 00:06 WIB

Suasana Hangat dan Penuh Keakraban, Lapas Kelas IIA Kotabaru Gelar Buka Puasa Bersama Warga Binaannya

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:18 WIB

Cari Tempat Bukber Favorit di Palangkaraya dengan Harga Bersahabat, Kunjungi Dlavan cafe dan Billyar Di Jalan G Obos No 40

Sabtu, 15 Maret 2025 - 14:53 WIB

LSR LPMT Kalteng Salurkan Bantuan untuk Warga Mendawai Terdampak Banjir

Berita Terbaru

LINTAS HUKUM || KRIMINAL

Satresnarkoba Polresta Palangka Raya Tangkap Pengedar Sabu di Karanggan

Selasa, 18 Mar 2025 - 08:37 WIB

You cannot copy content of this page