LINTASKALIMANTAN.CO || Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng melaksanakan patroli sambang dan pemantauan ke Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di bilangan Jalan Seth Adji Kota Palangka Raya, Selasa (07/06/2022) malam.
Kegiatan yang berlangsung pada Pukul 21.30 WIB tersebut dilaksanakan oleh personel Unit Turjawali Satlantas Polresta Palangka Raya yang dipimpin oleh Aipda Aan Sugiarto bersama dua orang anggota.
Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Budi Santosa, S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas Kompol Feriza Winanda Lubis, S.H., S.I.K., mengungkapkan, selain untuk mewujudkan Kamtibmas dan Kamseltibcar Lantas, patrol tersebut juga bertujuan untuk memantau aktivitas pengisian BBM.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pada kesempatan tersebut Aan juga berkoordinasi juga mengimbau pengawas maupun operator SPBU agar dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat secara maksimal serta melarang dan tidak melayani pengisian menggunakan jerigen.
“Apabila antrian kendaraan telah sampai ke jalan, sebaiknya diatur agar tidak sampai menghalangi pengguna jalan lain serta lakukan pembatasan jumlah antrian ranmor agar tidak terjadi kemacetan terutama disaat jam-jam sibuk,”ujar Aan. (*/rls/hms/red).